Lintas Terkini

Bahan Baku Plat Habis, Kadispenda Sidak Samsat Makasar

MAKASSAR – Sejak beberapa pekan, Plat kendaraan dikabarkan telah habis bahan bakunya. Untuk memastikan kabar tersebut,  Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Sulsel, Tau Toto melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di sejumlah Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD).

Sidak  dilakukan di Samsat Makassar didampingi Sekretaris Dispenda Malik Faisal, Senin (8/7) siang. Kadis bersama sejumlah stafnya melihat langsung kondisi bahan baku plat.

“Kunjungan maupun sidak ini hanya untuk melihat bagaimana kesiapan pelayanan samsat jelang ramdhan. Termasuk melihat langsung bahan baku di Samsat Makassar,” ujar Sekretaris Dispenda Malik Faisal.

Dalam sidak diketahui, jika bahan baku Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) telah habis sejak beberapa minggu. “Habisnya bahan baku merupakan masalah nasional. Semua samsat di Indonesia juga kehabisan,” tandasnya.(uki)

Exit mobile version