BULUKUMBA — Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) mengunjungi lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-103 Kodim 1411/Bulukumba di Desa Bira Kecamatan Bonto Bahari Kabupaten Bulukumba, Kamis (8/11/2018). Kunjungan Tim Wasev ini dalam rangka meninjau langsung progres kegiatan TMMD di wilayah tersebut. Kegiatan diawali dengan paparan oleh Dan Satgas TMMD Ke-103 Kodim 1411/Bulukumba, Letkol Arm Joko Triyanto yang juga menjabat Dandim 1411/Bulukumba.
Ketua Tim Wasev TMMD Ke-103, Brigjen TNI Erwin Septiansyah dalam arahannya mengungkapkan, Desa Bira yang menjadi lokasi TMMD ke-103 Kodim 1411/Bulukumba cukup maju dan berkembang, khususnya di bidang pariwisata.
“Apa yang sudah dikerjakan dan dihasilkan oleh Satgas TMMD, baik sasaran Fisik maupun Non Fisik, bisa dimanfaatkan dengan baik. Masyarakat juga bisa menjadi semakin kuat sehingga tidak mudah terpengaruh atau terprovokasi isu-isu negatif dari luar,” tegas Erwin Septiansyah.
Sementara Dandim 1411/Bulukumba, Letkol Arm Joko Triyanto selaku Dan Satgas TMMD Ke-103 dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Tim Wasev ke lokasi TMMD di wilayahnya. Dia berharap, apa yang disampaikan Ketua Tim Wasev bisa menjadi wawasan tambahan buat warga di lokasi TMMD dalam menangkal isu-isu negatif yang kadang muncul dan berkembang di masyarakat.
Diakhir kegiatan, Ketua Tim Wasev, Brigjen TNI Erwin Septiansyah memberikan bingkisan berupa Al-Qur’an, Iqra, Bahan pokok sembako, Bola kaki dan Bola volli kepada warga setempat. (*)