Logo Lintasterkini

Aliyah Mustika Ilham Temui Bupati Gowa Bahas BPJS Kesehatan

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 09 Januari 2017 20:33

Anggota DPR RI, Hj Aliyah Mustika membahas BPJS Kesehatan dengan Bupati Gowa, Adnan Purichta IYL.
Anggota DPR RI, Hj Aliyah Mustika membahas BPJS Kesehatan dengan Bupati Gowa, Adnan Purichta IYL.

GOWA – Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Aliyah Mustika Ilham menemui Bupati Kabupaten Gowa, Adnan Purichta YL di ruang kerjanya, Senin, (9/1/2017). Kunjungan tersebut untuk mengetahui alasan Pemerintah Kabupaten Gowa melahirkan kebijakan keluar dari integrasi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan untuk golongan III.

Pertemuan yang berlangsung kurang lebih satu jam tersebut, membahas tentang efisiensi anggaran belanja Kabupaten Gowa. Pertimbangan ini yang menjadi alasan daerah tersebut keluar dari BPJS.

“Pak Bupati banyak menjelaskan alasannya keluar. Kita hormati kebijakan itu. Selanjutnya kita akan undang beliau membahas hal ini di komisi IX, pokoknya segala yang terbaik untuk rakyat  akan kami perjuangkan,” katanya.

Diketahui, Aliyah berada di Komisi IX DPR RI membidangi tenaga kerja, transmigrasi, kependudukan dan kesehatan. Ia juga dikenal sebagai sosok perempuan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap masyarakat, terutama menyangkut bidangnya di Komisi IX saat ini. (*)

 Komentar

 Terbaru

News12 Juli 2025 18:17
Indosat Perkuat Kehandalan Jaringan di Event Beautiful Malino 2025
GOWA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 dan Tri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pariwisata lokal d...
News12 Juli 2025 17:37
Komdigi Prakarsai AI Center of Excellence- Indosat, Cisco dan NVIDIA untuk Perkuat Daya Saing AI Nasional
JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (Komdigi) secara resmi meluncurkan Indonesia’s AI Center of Excellence, ekosistem ...
News12 Juli 2025 12:44
Momentum Harkopnas Ke-78, Wabup Pinrang Launching Koperasi Merah Putih
PINRANG — Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bungi memimpin langsung upacara peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tahun 2025 yang...
Hukum & Kriminal12 Juli 2025 12:10
Kejari Pinrang Selidiki Dugaan Tambang Ilegal Yang Beroperasi Tanpa Izin
PINRANG — Kejaksaan Negeri (Kejari) Pinrang melalui Seksi Pidana Khusus (Pidsus) menelusuri aktivitas tambang di wilayah Kabupaten Pinrang iyang...