Logo Lintasterkini

93 Atlet PON Sulsel Kembali Jalani Tes Fisik dan Kesehatan

Budi S
Budi S

Selasa, 09 Maret 2021 20:12

Atlet PON Jalani Tes di Kantor KONI Sulsel
Atlet PON Jalani Tes di Kantor KONI Sulsel

MAKASSAR – Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Sulsel kembali memeriksa kesehatan 93 atlet yang akan mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2021.

Selain tes kesehatan, para atlet juga menjalani tes fisik dan psikotes di Kantor KONI Sulsel, Jalan Sultan Hasanuddin, Makassar, Selasa (09/03/2021).

Kesehatan 17 pelatih, 4 asisten pelatih dan 4 mekanik juga ikut diperiksa dari 12 cabang olah raga (cabor).

“Tes ini berlangsung selama tiga hari,” kata Ketua Panitia Tes Atlet, Syamsuddin Umar dalam keterangannya.

Menurutnya, tes kali ini sangat jauh berbeda dengan tes tahap pertama sebelumnya. Utamanya terkait tes fisik.

Kata Syamsuddin Umar, kali ini lebih kompleks. Itu disesuaikan dengan karakter fisik cabor.

“Bertujuan untuk melatih koordinasi, keseimbangan, keterampilan, kekuatan, kelenturan, dan kecepatan maupun kemampuan atlet dalam menerima rangsangan panca indera,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua KONI Sulsel, Ellong Tjandra mengatakan, jika hasil tes tersebut akan kembali dievaluasi.

Hal itu dilakukan, sebagai bukti keseriusan dan komitmen KONI Sulsel mempersiapkan para atlet menghadapi PON ke-XX.

“Berdasarkan hasil data tes ini, maka perlu diadakan lagi evaluasi atas kondisi atlet kita selama 3 bulan terakhir yang telah menjalani condition training dan latihan kecabangan di bawah pelatih masing-masing cabor,” tuturnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News22 November 2025 21:06
Hari Kesehatan Nasional ke-61 Gubernur Sulsel Apresiasi Pengabdian Tenaga Kesehatan
MAKASSAR  – Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman memimpin Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 yang mengusung tema â€...
News22 November 2025 20:10
Akad Nikah Fikar & Falih: Momen Sakral yang Menyatukan Dua Keluarga Besar
MAKASSAR — Pernikahan dua keluarga besar tokoh Sulawesi Selatan berlangsung dalam suasana penuh haru dan kebahagiaan. Prosesi akad nikah pasangan Zu...
Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:37
IOH Rayakan Perjalanan ke -58 Tahun, Perkuat Komitmen Hadirkan AI Lebih Inklusif
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menandai perjalanan 58 tahun dengan menegaskan transformasi perusahaan menuju AI TechCo y...
Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:31
Resmi Dibuka, Forum Ekonomi Regional 2025 Kabar Grup Sorot Pilar Baru Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Forum Ekonomi Regional Indonesia Timur 2025 yang digagas Kabar Group Indonesia resmi dibuka di Ballroom UNHAS Hotel & Convention deng...