PANGKEP – Terobosan baru dilakukan Dinas Pendidikan Kabupaten Pangkep, dengan mencanangkan program kelas perahu, yang diperuntukkan khususnya bagi anak di kepulauan.
Program yang digagas oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Pangkep ini mengusung tema pendidikan mandiri bagi anak-anak di daerah kepulauan di Pangkep, yang terkadang harus menemani orang tua mereka melaut, mencari ikan.
“Anak-anak di pulau tidak semuanya memiliki kesempatan untuk mendapatkan pendidikan formal, ada sebagian dari mereka yang melaut membantu orang tua, maka program ini hadir agar mereka tetap mendapatkan mata pelajaran yang ditinggalkannya saat melaut,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pangkep, M. Ridwan, Selasa (8/11/2016).
Baca Juga :
Dikatakan Ridwan, bahwa program ini diinisiasi oleh Rukmini, salah satu pegawai di Dinas Pendidikan Pangkep, yang kemudian mendapat restu dari Bupati.
“Program ini diinisiasi oleh saudari Rukmini, lalu dikomunikasikan dengan LAN dan mendapat dukungan. Dari situ kita menghadap Bupati dan mendapat restu. Walaupun kemudian program ini belum ada rujukan aturannya, tapi program ini sangat mendesak, apalagi Bupati sudah memberi lampu hijau,” terang Ridwan.
Seorang guru SD 24 pulau Salemo, Nursiyah Said, saat ditemui dilokasi pencanangan mengatakan, memang ada beberapa anak sekolah yang terkadang harus melaut, membantu orang tuanya, dan itu terjadi di jam jam sekolah.
“Kalau di sekolahku ada sekitar dua anak, tapi untuk SMP dan SMA itu ada beberapa anak yang memang tidak sempat belajar, karena kalau sudah melaut sudah pasti mereka meninggalkan mata pelajaran,” ujar Nursiyah.
Menurut Nursiyah, dengan adanya program ini tentu saja sangat membantu anak kepulauan. “Sangat membantu, karena siswa tidak lagi ketinggalan mata pelajaran dan diwaktu senggangnya, dia bisa membaca modul yang diberikan,” tambahnya. (*)
Tonton videonya :
Komentar