Lintas Terkini

Kejaksaan Pangkep Bagi-bagi Stiker dan Baju

PANGKEP – Dalam rangka memperingati hari anti korupsi sedunia yang jatuh hari ini, Jumat, (9/12/2016), Kejaksaan Negeri Pangkep membagi-bagikan stiker dan baju kepada masyarakat Pangkep.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Pangkep Firmansyah Subhan, mengatakan, bahwa kegiatan ini untuk mengingatkan semua pihak terkait bahaya korupsi.

“Kita punya program sosialisasi dengan masyarakat, pemerintah, untuk mengingatkan masyarakat untuk tidak terjadi korupsi. Kita sengaja datang ke Pak Bupati untuk sama sama mengawal uang rakyat, ini dalam upaya menekan korupsi,” ujar Firmansyah usai membagikan baju dan stiker kepada Bupati.

Bupati Pangkep, Syamsuddin Hamid SE, mengatakan bahwa Pemda selama ini selalu mengingatkan aparatnya untuk bekerja sebagaimana seharusnya.

“Kita selalu mengingatkan, sosialisasi agat tidak main-main dengan korupsi. Bahkan kita juga kerjasama dengan Kejaksaan dan berbagai pihak agar tidak terjadi korupsi,” tandasnya.

Dikatakan Bupati, bila ada masyarakat melihat atau mengetahui aparatnya yang terlibat atau melakukan korupsi silahkan laporkan.

“Kita minta juga masyarakat untuk melaporkan atau menginformasikan bila ada aparat pemerintahan di pangkep yang main main dengan korupsi,” pungkasnya. (*)

Exit mobile version