LINTASTERKINI.COM – Kunyit merupakan salah satu bahan alam terbaik yang dapat Anda gunakan pada kulit untuk mengobati dan menyingkirkan beberapa masalah kulit. Kunyit adalah bahan antiseptik ringan yang membantu dalam penyembuhan kulit Anda dari infeksi apapun juga.
Karena kandungan tinggi sifat anti-jamur dan anti-inflamasi, kunyit dianggap obat terbaik untuk mengobati bahkan berkhasiat mengatasi masalah kulit.
Setelah kunyit diolah lalu dicampur dengan susu atau air mawar, lalu aplikasikan langsung ke wajah.
Bagi Anda yang memiliki kulit sensitif, kunyit dapat dicampur dengan porsi kecil yoghurt, sebagai tambahan agar lebih nyaman di kulit. Khasiat kunyit terutama adalah untuk mengobati jerawat, eksim, kemerahan, peradangan, bintik-bintik gelap atau di bawah lingkaran mata, rambut wajah yang tidak diinginkan, keriput dan banyak lagi.
Baca Juga :
Nah, jika Anda menderita salah satu masalah kulit ini, jangan ragu untuk menggunakan kunyit untuk mengatasi masalah di kulit wajah. Berikut khasiat kunyit untuk kecantikan kulit wajah dilengkapi dengan cara pembuatannya ;
Bahan yang dibutuhkan :
– 2 sdm tepung
– 1 sdm kunyit
– 1 sdm susu
– 1 sendok teh almond oil
Cara membuatnya:
– Siapkan mangkuk kecil, tambahkan bubuk kunyit. Lalu, tambahkan tepung dan minyak almond. Campurkan ketiga bahan bersama-sama hingga membentuk pasta kental.
– Kemudian, tambahkan susu ke dalam mangkuk dan campurkan perlahan-lahan semua bahan untuk membentuk konsistensi tebal dan lembut. Pastikan jika pasta tidak terlalu tebal dan tidak terlalu tipis.
– Setelah digabungkan, gunakan dua ujung jari dan mulai aplikasikan masker kunyit secara merata pada wajah. Biarkan masker menyerap pada wajah selama 15 sampai 20 menit, sampai masker kunyit benar-benar kering.
– Setelah kering, basahi telapak tangan Anda dan taburi sedikit air di wajah Anda. Mulailah untuk memijat wajah dan membersihkan masker. Setelah bersih, lap wajah Anda dengan handuk wajah mulai dari dalam ke arah atas.
– Jangan lupa, gunakan pembersih wajah ringan untuk membersihkan wajah Anda. Aplikasikan masker kunyit tiga kali dalam satu bulan dan lihat khasiatnya. (Slamet)
Komentar