Logo Lintasterkini

Ratusan Warga Hadiri Peringatan Maulid Di Graha Lasinrang Pinrang

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Jumat, 10 Januari 2020 20:11

Ratusan Warga Hadiri Peringatan Maulid Di Graha Lasinrang Pinrang
PINRANG — Kurang lebih tiga ratusan orang menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H yang dilaksanakan warga perumahan Kompleks Graha Lasinrang Kabupaten Pinrang, Kamis (9/1/2020) malam. Tampil sebagai pembawa Hikmah Maulid yaitu Ustadz Muhammad Yusuf asal Kabupaten Sidrap.
“Alhamdulillah, antusias warga cukup besar dalam memeriahkan acara Maulid ini. Selain warga kompleks, warga sekitar perumahan juga kita undang dan mereka membaur bersama kami dalam acara ini,” ucap Ketua Pelaksana Acara, Muhammad Yunus Jhordie.
Sementara itu, Owner dari Perumahan Graha Lasinrang, Andi Hasbullah yang dikonfirmasi menyebutkan jika kegiatan ini murni merupakan swadaya dari warga kompleks Graha Lasinrang.
“Ini murni dari peran serta warga kompleks. Kami selaku pengembang hanya menfasilitasi. Dan Alhamdulillah, antusiasme warga cukup baik. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini bisa terus berjalan secara berkala ke depannya sehingga silturahim antar warga kompleks dan juga warga sekitar bisa terjalin baik dalam bingkai keagamaan,” tutur Andi Hasbullah.
Dia menambahkan, dengan 600-an unit rumah yang telah terbangun saat ini, dan hampir 100 persen telah dihuni oleh pemiliknya, Hasbullah selaku pengembang berjanji akan terus memberi yang terbaik bagi user usernya tersebut.
“Saat ini sudah ada 600-an unit. Dengan lahan yang masih cukup tersedia, pembangunan unit baru masih terus kita lakukan, apalagi peminatnya juga cukup lumayan,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...