Logo Lintasterkini

Siswa Hamil Dilarang Ikut Ujian Nasional

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 10 Februari 2014 23:28

Siswa Hamil Dilarang Ikut Ujian Nasional

MOJOKERTO – Siswi hamil di Kota Mojokerto, Jawa Timur, kehilangan hak untuk mengikuti ujian nasional (UN) April mendatang. Hal ini menyusul larangan dari Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Mojokerto bagi siswi hamil untuk ikut UN.

Kebijakan ini senada dengan kebijakan Dinas Pendidikan Provinsi Jatim yang juga melarang siswi hamil ikut UN.

Kepala Dindik Kota Mojokerto Hariyanto menyatakan bahwa pihaknya tidak akan memberikan toleransi kepada pelajar yang hamil untuk ikut UN.

“Ini tak ada hubungannya dengan HAM (hak asasi manusia). Tapi harus dipahami bahwa tujuan pendidikan adalah mendidik. Terlepas bahwa latar belakangnya seperti apa, siswi hamil itu ya tidak patut secara moral,” katanya, Senin (10/2/2014).

Tidak hanya melarang UN, Dindik Mojokerto juga mengambil sikap tegas jika menemukan siswi kedapatan hamil. Sanksi tegas diambil dengan mengeluarkan pelajar hamil dari sekolah.

“Khusus untuk ujian nasional, siswi hamil tetap berhak mengikuti ujian akhir kelulusan dengan kejar paket. Ujian paket ini juga bisa untuk masuk perguruan tinggi,” kata Hariyanto.

Setiap siswa selama ini telah menandatangani pakta integritas. Ketika diterima menjadi siswa, para siswa itu telah menandatangani pakta integritas menyangkut tindakan disiplin dan moral. (kpc)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...