Logo Lintasterkini

BK DPRD Kota Makassar Akui 13 Legislator Makassar Bersalah

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 10 April 2018 10:18

Kantor DPRD Makassar
Kantor DPRD Makassar

MAKASSAR – Badan Kehormatan (BK) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar mengakui tindakan 13 legislator yang menggunakan fasilitas negara mengkampanyekan salah satu pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar adalah sebuah kesalahan.

Hal ini diungkapkan oleh perwakilan BK, Iqbal Djalil saat menerima massa aksi pendukung pasangan Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto-Indira Mulyasari Paramastuti (DIAmi) di ruangan aspirasi DPRD Kota Makassar, Senin (9/4/2018).

Secara gamblang, Iqbal Djalil mengakui telah melakukan dua kali rapat BK, dan telah merekomendasikan ke pimpinan DPRD Makassar bahwa tindakan itu adalah sebuah keikhlafan.
“Keikhlafan itu, maksudnya bahwa perbuatan itu salah,” kata politisi PKS ini.

Lebih jauh dia mengatakan, telah merekomendasikan agar perbuatan itu tidak diulangi kedua kalinya. Hal itu berdasarkan karena memang benar menggunakan fasilitas negara.

Olehnya, dia akan kembali menjadwalkan untuk melakukan pertemuan dengan BK. Bahkan dia akan ikut memanggil perwakilan pendukung DIAmi, dan berupaya 13 legislator lainya ikut terlibat.
Adapun ke 13 Anggota DPRD Kota Makassar yang dimaksud masing-masing Rahman Pina (Golkar), Supratman (Nasdem), Haji Yunus (Hanura), Busranuddin Baso Tika (PPP), Syamsuddin Kadir (Golkar), Irwan Djafar (Nasdem), Lisdayanti (Gerindra), Mario David (Nasdem), Sangkala Saddiko (PAN), Yenni Rahman (PKS), A Vivin Sukmasari (PDIP), Haji Jufri Pabe (Hanura) dan Muhammad Said (PBB).

“Nanti saya undangki, kita duduk bersama. Dudukkan persoalan ini dengan hati yang dingin, hati yang lapang. Insya Allah jika niat kita baik, maka hasilnya akan baik, begitu juga sebaliknya,” tandasnya.

Sementara itu salah satu anggota Gabungan Aksi Fraksi (GAS) Appi – Cicu, Lisdayanti Sabri kepada perwakilan Aliansi Masyarakat Makassar Cinta Demokrasi juga meminta maaf atas giat GAS Appi – Cicu pada tanggal 19 maret 2018 digedung di DPRD Makassar, Lisdayanti merasa tidak mengetahui persis apa tujuan dari giat GAS Appi – Cicu.

“Saya awalnya hanya ingin mengikuti pertemuan dan mengambil baju tim Appi – Cicu disalah satu ruangan di DPRD, olehnya saya secara pribadi mints maaf atas kekeliruan itu, ” kata Lisdayanti Sabri kepada perwakilan massa DIAmi diruang aspirasi DPRD Makassar, Senin (9/4/2018). (*)

Penulis : Slamet

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...