Logo Lintasterkini

Pemprov Sulsel Gandeng PP IKA Unhas Gelar Jalan Sehat Anti Mager Hari Jadi Sulsel Ke-354

Redaksi
Redaksi

Senin, 10 Juli 2023 09:30

Rapat koordinasi dan sinkronisasi Jalan Sehat Anti Malas Gerak (Mager) rangkaian Hari Jadi Sulsel ke-354 tahun di Toraja Room Kantor Gubernur Sulsel, Jumat (7/7/2023).
Rapat koordinasi dan sinkronisasi Jalan Sehat Anti Malas Gerak (Mager) rangkaian Hari Jadi Sulsel ke-354 tahun di Toraja Room Kantor Gubernur Sulsel, Jumat (7/7/2023).

MAKASSAR – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggandeng Pengurus Pusat Ikatan Keluarga Alumni (PP IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) menghelat Jalan Sehat Anti Malas Gerak (Mager) rangkaian Hari Jadi Sulsel ke-354 tahun, Minggu (6/8/2023).

Jalan Sehat Anti Mager Pemprov Sulsel dan PP IKA Unhas ini akan menjadi puncak pelaksanaan kegiatan serupa di beberapa tempat sehingga panitia menargetkan 100 ribu peserta.

Rapat koordinasi dan sinkronisasi dipimpin Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Sulsel, Iqbal Najamuddin, didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulsel, Suherman, di Toraja Room Kantor Gubernur Sulsel, Jumat (7/7/2023).

“Saya bacakan berbagai hal yang merupakan catatan dan arahan dari Gubernur,” kata Iqbal sambil melihat poin-poin yang perlu dibicarakan.

Ia kemudian menyampaikan beberapa item, seperti kepesertaan, lokasi, jadwal, kenyamanan peserta dengan ketersediaan toilet portabel, dan pengalaman Pemprov Sulsel melaksanakan kegiatan serupa di beberapa kabupaten dan kota sebelumnya.

Rapat juga menyinggung masalah keamanan, terutama berkaitan dengan izin keramaian dan izin kegiatan.

“Peserta juga diharapkan datang dari daerah-daerah sekitar Makassar, seperti Maros, Takalar dan Gowa,” ujar Iqbal.

PP IKA Unhas yang menjadi partner Pemprov Sulsel akan berpartisipasi penuh dalam kegiatan ini.

“Kami siap dan akan mengajak pengurus serta alumni ikut jalan sehat,” kata Direktur Eksekutif PP IKA Unhas, Salahuddin Alam.

Hasil rapat sinkronisasi ini selanjutnya akan ditindaklanjutti PP IKA Unhas agar target peserta tercapai dan kalau perlu melampaui target.

Pada rapat tersebut PP IKA Unhas yang hadir, antara lain Ilham Rasyid, Suharman, Mulawarman, Poppy, Suwardi T., Andi Amri, Rezky Mulyadi, Juli, dan Ichi Indrawan.

Hasil rapat ini akan disampaikan ke masing-masing pimpinan, dalam hal ini tim Pemprov Sulsel akan melaporkannya kepada Gubernur Sulsel, sedangkan tim PP IKA Unhas akan menyampaikan kepada Ketua Umum PP IKA Unhas, Andi Amran Sulaiman, dan pengurus lainnya.

Adapum tim Pemprov Sulsel yang hadir antara lain, Kepala Disdik Sulsel, Iqbal Najamuddin; Kepala Dispora Sulsel, Suherman; Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Perkintam), Iqbal Suhaeb; Kepala Bidang (Kabid) Hubungan Masyarakat (Humas) Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfo-SP) Sulsel, Yessy Yoanna Ariestiani.

Ikon Gerak Jalan Sehat

Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, selama setahun belakangan menggalakkan Jalan Sehat Anti Mager.

Kegiatan ini telah menjadi ikon gerak jalan sehat di Sulsel yang sudah dilaksanakan di beberapa kabupaten, seperti Barru, Sinjai, Soppeng, Toraja, Toraja Utara, Pinrang, Enrekang, Pangkep, Maros, dan Makassar.

Jalan Sehat Anti Mager pada Minggu (6/8/2023) dirangkai dengan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78 dan merupakan kegiatan puncak Gerak Jalan Anti Mager.

“Jumlah peserta terbanyak yang pernah dicapai 70.000 orang. Jadi, kami targetkan peserta pada puncak Jalan Sehat Anti Mager ini 100.000,” kata Kabid Humas Diskominfo Sulsel, Yessy Yoanna Ariestiani, optimistis.

Pada beberapa event Jalan Sehat Anti Mager sebelumnya, Andi Sudirman mengatakan bahwa kegiatan Jalan Sehat Anti Mager ini adalah bagian yang tak terpisahkan dari proses membudayakan peningkatan kualitas hidup sehat.

Peserta jalan sehat, kata dia, tidak saja memperoleh manfaat sehat dari aktivitas ini, tetapi juga sarana silaturahmi masyarakat dan pemerintah.

Pada tiap kegiatan panitia menyiapkan hadiah yang akan diundi pada saat peserta finis. Untuk puncak seluruh rangkaian kegiatan Jalan Sehat Anti Mager kali ini, hadiah yang disediakan akan makin banyak.

 Komentar

 Terbaru

News25 September 2023 09:17
Membanggakan, Pebalap Astra Honda Pastikan Juara Thailand Talent Cup 2023
JAKARTA – Persembahan membanggakan untuk Indonesia diberikan secara sukses oleh pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) Decksa Almer Alfarezel yan...
Gaya Hidup25 September 2023 08:39
Menjadi Orang yang Solutif: Tidak Salahkah Keadaan!
LintasTerkini.com – Keadaan dalam hidup sering kali berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya. Terkadang, kita merasa bahwa segala sesuatu sedang b...
News25 September 2023 08:31
Pj Ketua TP PKK Sulsel Mulai Gerakan Tanam Cabai di Wajo
WAJO – Pj Ketua TP PKK Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar, mendampingi Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, memulai Gerakan Tanam Cabai 10 Pohon 1 ...
News25 September 2023 08:29
Kunker ke Wajo, Pj Gubernur Sulsel dan Istri Disambut Antusias Warga
WAJO – Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, dan istri yang juga Pj Ketua TP PKK Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar, kunjungan kerja (kunker) ke Kab...