Logo Lintasterkini

Fakta Mengejutkan, Kapolri Sebut Ferdy Sambo Rekayasa Seolah Ada Tembak Menembak

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 10 Agustus 2022 09:01

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat menggelar konferensi pers
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat menggelar konferensi pers

JAKARTA – Fakta baru terungkap diungkakan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Saat konferensi pers Selasa (9/8/2022), Kapolri menyatakan bahwa Tim Khusus (Timsus) tidak menemukan fakta peristiwa tembak-menembak dalam kasus kematian Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J di rumah dinas mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Irjen Ferdy Sambo.

“Bahwa tidak ditemukan fakta peristiwa tembak menembak seperti yang dilaporkan,” kata Listyo dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta pada Selasa (9/8).

Ia menyatakan, fakta peristiwa yang Timsus temukan adalah murni penembakan terhadap Brigadir J yang kemudian menyebabkan Brigadir J tewas.

Kapolri melanjutkan, untuk membuat seolah-olah telah terjadi tembak menembak, Ferdy Sambo melakukan penembakan dengan senjata Brigadir J ke dinding berkali-kali untuk membuat kesan seolah terjadi tembak-menembak.

“Terkait apakah saudara FS menyuruh atau terlibat langsung dalam penembakan, saat ini tim masih melakukan pendalaman terhadap saksi-saksi,” ujar dia.

“Telah dilaksanakan gelar perkara dan timsus telah menetapkan FS (Ferdy Sambo) sebagai tersangka,” tegas Kapolri.

Sebelumnya, Bharada E lewat kuasa hukumnya Muhammad Boerhanuddin juga menyatakan tidak ada adegan tembak-menembak dalam kasus kematian Brigadir J.

Ia mengatakan tidak ada satu timah panas pun yang dilepaskan Brigadir J dalam insiden tersebut. Sehingga ia memastikan tidak ada insiden baku tembak dalam peristiwa maut yang menewaskan Brigadir J.

“Pelaku yang menembak [Brigadir J] lebih dari satu, tidak ada tembak menembak,” jelasnya ketika dikonfirmasi, Senin (8/8/2022). (*)

 Komentar

 Terbaru

Pemerintahan13 Maret 2025 20:36
Wakil Wali Kota Makassar Pimpin Persiapan Delegasi untuk Rakernas XVIII APEKSI & Indonesia City Expo 2025
MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memimpin rapat koordinasi persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rapat Kerja Nasiona...
Ekonomi & Bisnis13 Maret 2025 14:00
Modena Meluncurkan Dua Produk Unggulan Terbaru, yaitu Chest Freezer MD 0910 TCWH dan MD 1300 TCWH
MAKASSAR – Chest Freezer Modena kini telah hadir dengan rancangan inovasi terbaru dan terbaik dikelasnya untuk mendukung kebutuhan bisnis di berbaga...
News13 Maret 2025 00:31
Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Sesalkan Kasus Kapolres Ngada, Minta Pemeriksaan Kejiwaan dan Transparansi Penyidikan
JAKARTA – Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (P) Drs. Frederik Kalalembang, menyesalkan kasus yang menjerat Kapolres Ngada nonaktif, A...
Pemerintahan12 Maret 2025 23:57
Wakil Wali Kota Makassar Buka Puasa Bersama Jamaah Masjid Babussalam, Tekankan Pentingnya Nilai Toleransi
MAKASSAR – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian selama bulan suci Ramadan, Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, hadiri Safari Ramada...