Logo Lintasterkini

Kakumdam XIV Hasanuddin Asistensi Permasalahan Hukum Di Korem 142 Tatag

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Selasa, 10 Desember 2019 09:35

Kakumdam XIV Hasanuddin Asistensi Permasalahan Hukum Di Korem 142 Tatag

MAMUJU — Kakumdam XIV/Hasanuddin Kolonel Chk Romelto Napitupulu melaksanakan Kunjungan Kerja di Korem 142/Tatag, Senin (9/12/2019). Kedatangan Kakumdam ini dalam rangka Asistensi permasalahan hukum di lingkup kerja Korem 142/Tatag. Kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat Makorem 142/Tatag Mamuju tersebut dihadiri Kasrem 142/Tatag Letkol Arh Muhammad Imran, Kasi Intel Mayor Czi Yanfri Satria Sanjaya, Kasi Ter Mayor Arm Novan Andriansyah, Kakumrem Mayor Chk Bungak dam para Pasi Korem 142/Tatag.

Danrem 142/Tatag Kolonel Inf Eventius Teddy Danarto dalam sambutan tertulisnya mengucapkan Selamat datang kepada Kakumdam XIV/Hasanuddin di Korem 142/Tatag.

“Kedepan kita dituntut untuk melaksanakan pengawasan secara melekat, lebih teliti dan lebih cermat dalam berbagai kegiatan sehingga kita tidak melanggar aturan yang telah ditetapkan. Olehnya itu, kita semua dituntut untuk senantiasa berada dalam koridor dan transparansi sehingga tidak ada sedikitpun celah untuk melakukan pelanggaran yang pada akhirnya bersentuhan dengan hukum,” kata Danrem 142/Tatag.

Dihadapan Kakumdam XIV/Hasanuddin dan para Perwira Pwjabat Korem 142/Tatag lainnya, Kakumrem 142/Tatag Mayor Chk Bungak Sarira Kadompi memberikan paparan tentang tugas pokok Hukum Korem (Kumrem) 142/Tatag. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...