Logo Lintasterkini

Kapolres Enrekang Apresiasi Bhabinkamtibmas Polsek Anggeraja Mengajarkan Anak-anak Mengaji

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 11 Januari 2019 18:21

Briptu Agus Saat Mengajarkan Membaca Ayat Suci Al-Qur'an
Briptu Agus Saat Mengajarkan Membaca Ayat Suci Al-Qur'an

ENREKANG – Bhabinkamtibmas Polsek Anggeraja Briptu Agus Zhuhry Abdullah memberikan pelajaran mengaji bagi anak-anak didesa binaannya di Pasaran Kelurahan Tanete Kecamatan Anggeraja, Jumat (11/1/2019).

Mengajar ngaji merupakan perbuatan yang dicintai oleh Allah SWT. Orang yang mengajarkan mengaji akan mendapatkan pahala yang besar dan berlipat ganda serta pahalanya akan terus bertambah hingga akhirat nanti.

Kegiatan mengajar mengaji tersebut dilaksanakan Briptu Agus sebanyak 3 kali dalam seminggu di TPA Bhayangkara Alhafiz yang merupakan TPA yang dia dirikan sendiri 4 Tahun Lalu.

Selain memberikan pelajaran belajar mengaji, Briptu. Agus Zhuhry Abdullah juga melaksanakan pembinaan rohani dengan mengajarkan ilmu agama dan moral untuk membangun karakter bangsa yang beragama dan bermoral.

“Dengan pondasi agama yang kokoh untuk membentuk perilaku generasi muda ke arah yang lebih positif dan mempunyai kepribadian yang lebih peduli dan toleransi kepada sesamanya , serta menghindarkan generasi muda dari pengaruh dari perbuatan menyimpang seperti narkoba, tawuran dan sebagainya” tutur Briptu Agus.

Kapolres Enrekang, AKBP. Ibrahim Aji S. Ik mengapresiasi apa yang telah dikerjakan oleh personilnya, dirinya juga berharap agar apa yang dikerjakan Briptu. Agus dapat di contoh dan di jadikan panutan di dalam kehidupan bermasyarakat.

“Alhamdulillah, saya mewakili jajaran Polres Enrekang sangat mengapresiasi apa yang telah dikerjakan oleh Briptu. Agus. Hal tersebut sangat positif, meluangkan waktu sejenak untuk anak-anak, patut di contoh dan di jadikan panutan dalam kehidupan bermasyarakat, “tutup AKBP. Ibrahim Aji S. Ik. (*)

Penulis : Amir

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...