Logo Lintasterkini

Polisi Sebut Pemanggilan 3 Personel Satpol PP Makassar Masih Saksi

Budi S
Budi S

Kamis, 11 Februari 2021 18:10

Aksi demonstrasi pekerja hiburan malam di Balai Kota Makassar.
Aksi demonstrasi pekerja hiburan malam di Balai Kota Makassar.

MAKASSAR – Tiga personel Satpol PP Makassar telah menjalani pemeriksaan di Mapolrestabes Makassar, Kamis (11/02/2021). Itu buntut dari aksi unjuk rasa yang digelar ratusan pekerja hiburan malam di Kantor Balai Kota Makasar, Jalan Ahmad Yani, Rabu kemarin.

Status mereka masih sebatas saksi. Itu disampaikan Wakasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKP Sugeng kepada awak media.

Menurutnya, pemanggilan personel Satpol PP itu guna menindaklanjuti pelanggaran protokol kesehatan (prokes) covid-19. Merujuk pada Perwali nomor 51–53. Juga Surat Edaran Pj Walikota Terkait PPKM, dan Undang-undang (UU) Nomor 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan.

“Baru tahap pemeriksaan saksi-saksi,” ujar AKP Sugeng.

Selain personel Satpol PP, juga turut dipanggil beberapa pihak penanggungjawab aksi unjuk rasa tersebut. Termasuk Ketua AUHM Makassar, Zulkarnain Ali Naru.

Keterangan mereka kata AKP Sugeng, masih akan dipelajari.

“Semua kegiatan yang dianggap melanggar itu akan kita tidak lanjuti. Kita akan upayakan hari ini sudah selesai untuk menentukan siapa yang bisa dijadikan tersangka,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...