PINRANG – Hanya dipicu persoalan sepele, Safaruddin (37), warga Kampung Lisse Utara, Desa Mattombong, Kecamatan Mattiro Sompe, Kabupaten Pinrang akhirnya harus menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lasinrang Pinrang. Ia perlu dirawat akibat luka sabetan parang yang dilakukan oleh kakak kandungnya sendiri, Hamzah (50).
Peristiwa mengenaskan ini terjadi, Selasa (11/4/2017), sekira pukul 07.00 Wita. Informasi yang dihimpun lintasterkini.com, kronologis kejadiannya berawal saat pelaku yang lagi menanam bunga di samping rumah ibunya. Pelaku ditegur oleh korban karena dianggap menghalangi jalan ibunya apabila hendak keluar rumah.
Namun ternyata teguran itu tidak diterima baik oleh pelaku yang marah dan langsung naik ke atas rumahnya mengambil sebilah parang. Lalu kembali mendatangi korban dan langsung memaranginya.
Kapolres Pinrang, AKBP Leo Joko Triwibowo yang dikonfirmasi awak media, Selasa (11/4/2017) membenarkan adanya pertikaian berdarah antar saudara kandung tersebut.
“Korban saat ini lagi menjalani perawatan di RSUD Lasinrang Pinrang dengan luka tebasan yang cukup parah di sekujur tubuhnya,” ungkap Leo, seraya menambahkan bahwa saat ini pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku. (*)