Logo Lintasterkini

Kepanikan Pemain PSM Saat Gempa, Zulkifli Syukur Hampir Melompat dari Gedung

Andi
Andi

Minggu, 11 April 2021 10:12

Kepanikan Pemain PSM Saat Gempa, Zulkifli Syukur Hampir Melompat dari Gedung

MALANG — Pemain PSM Makassar sempat dikejutkan gempa magnitudo 6,7 yang mengguncang Kabupaten Malang, Sabtu (10/4/2021).

Durasi gempa berkisar satu menit itu membuat suasana tempat pemain PSM tinggal mencekam. Seluruh penghuni hotel dibuat panik.

Situasi yang mencekam ditambah rasa panik hebat membuat kapten PSM Makassar, Zulkifli Syukur, sempat ingin bertindak nekat. Dia sempat berniat memecahkan kaca hotel untuk mencari jalan keluar.

“Tadi masih sempat tinggal di kamar karena bingung mau ngapain, sampai sempat berpikir memecahkan kaca jendela kamar untuk melompat keluar,” kata Zulkifli Syukur dikutip KOMPAS.com.

Namun, pada pada akhirnya mantan pemain Borneo FC tersebut berhasil mengendalikan diri. Dengan kepanikan yang masih menyertai, dia berlari keluar melalui tangga darurat di samping kamarnya.

Sang kapten PSM lantas mengejar rekan-rekannya yang juga berhamburan keluar menuju tempat terbuka.

Dia mengakui saat gempa terjadi, ia benar-benar dibuat terkejut dan panik karena sebelumnya tidak ada pemberitahuan maupun arahan menyikapi gempa.

Dia hanya ingat soal guncangan hebat yang dirasakan dan bagaimana kepanikan orang-orang untuk menyelamatkan diri.

“Tidak ada yang menghubungi karena kami sedang mengobrol dengan pemain dan tiba-tiba gempa. Ya langsung saja berhamburan lari ke tangga darurat,” katanya membeberkan.

Selepas gempa, Zulkifli Syukur mengatakan suasana hotel segera kembali kondusif. Tim pun bisa kembali melanjutkan momen istirahat.(*)

 Komentar

 Terbaru

News20 Oktober 2025 19:34
Apel Bersama di Halaman Monas, Polri dan Ojol Bersatu Komitmen Jaga Jakarta
JAKARTA – Aparat Kepolisian dan ribuan Ojek Online (Ojol) mengenakan rompi biru bertuliskan ‘Jaga Jakarta’ bersatu. Itu terpantau sa...
Politik20 Oktober 2025 15:23
Rayakan HUT Partai ke-61, Munafri: Golkar Harus Hadir untuk Rakyat
MAKASSAR – Ketua DPD II Partai Golkar Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menegaskan komitmen besar untuk membawa Partai Golkar Makassar berjaya pada ...
News20 Oktober 2025 11:41
Momentum 356 Tahun Sulsel, Andi Sudirman Launching MYP Rp3,7 Triliun untuk Infrastruktur Strategis
MAKASSAR – Dalam momentum peringatan 356 tahun Sulawesi Selatan, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman memaparkan berbagai capaian strategis se...
News20 Oktober 2025 00:33
Dipimpin Munafri, Antar Makassar Raih Tiga Penghargaan Bergengsi di Hari Jadi Sulsel ke-356
MAKASSAR — Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham kembali menorehkan ca...