Logo Lintasterkini

Rumah Digerebek, Pengedar Sabu di Enrekang Lari ke Hutan

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 11 Mei 2016 22:22

ILUSTRASI
ILUSTRASI

ENREKANG — Keberuntungan masih berpihak kepada Rusliadi alias Bota Bin Sannang (42), warga kampung Kukku Kelurahan Lewaja Kabupaten Enrekang. Bagaimana tidak, Bota yang terdeteksi oleh petugas sebagai salah satu pengedar narkotika jenis sabu di Enrekang, berhasil meloloskan diri saat digerebek di rumahnya oleh jajaran Satuan ResNarkoba Polres Enrekang, beberapa hari lalu.

“Saat anggota tiba, Bota kabur dan meloloskan diri dengan cara melompat dari jendala rumahnya. sempat kita beri tembakan peringatan dua kali, tapi pelaku telah menghilang di gelapnya malam,” ungkap kasat Narkoba Polres Enrekang AKP Ridwan, Rabu (11/5/2016), di ruang kerjanya.

Ridwan mengaku, kondisi di lokasi yang sangat gelap membuat pihaknya kehilangan jejak pelaku yang langsung melarikan diri masuk ke hutan. “Di TKP, kami menemukan alat isap serta bong dan dua gram lebih sabu sabu yang dikemas dalam 3 paket kecil,” jelasnya.

Ridwan menuturkan, pengungkapan kasus ini berdasarkan laporan dari warga di sekitar rumah pelaku yang  sudah resah dan curiga jika Bota menjual narkotika jenis sabu.

“Saat ini, anggota saya masih melakukan pengejaran. Pelaku  sudah kami deteksi berada di salah satu desa di pegunungan bagian timur Enrekang.” terang Ridwan.

Menurut Ridwan, untuk diketahui, Rusliadi alias Bota Bin Sannang merupakan resedivis yang sudah berulang kali keluar masuk penjara dengan kasus yang berbeda dan sejak Nopember 2014 lalu hingga sekarang, pihaknya sudah mengungkap 21 kasus penyalahgunaan narkotika di wilayah kerjanya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...