Logo Lintasterkini

Empat Terdakwa Pemilik 8 Kilogram Shabu Divonis Penjara Seumur Hidup

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 11 Mei 2017 23:04

Empat terdakwa pemilik 8 kilogram shabu divonis penjara seumur hidup.
Empat terdakwa pemilik 8 kilogram shabu divonis penjara seumur hidup.

PAREPARE – Empat terdakwa kasus narkoba di Kota Parepare, Syaifuddin alias Boholu Bin Jore, Tomo Bin Kica, Haryanto alias anto alias Rico Bin Balupu dan Jaher alias Bapak Juli, Rabu (10/5/2017) petang dijatuhi vonis penjara seumur hidup. Putusan itu disampaikan Ketua Majelis Hakim, Vidya Andini Tuppu, SH didampingi dua hakim anggota, Krisfian Fathahillah, SH dan Adhyka Bhatara Syahrial, SH.

Vonis tersebut dibacakan dalam persdiangan di Pengadilan Negeri Parepare. Vonis Majelis Hakim ini sama dengan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang menuntut keempat terdakwa seumur hidup.

Keempatnya divonis seumur hidup karena terbukti secara sah dan meyakinkan telah melawan hukum dengan menguasai narkotika jenis shabu-shabu sebanyak 8 kilogram. Namun putusan seumur hidup yang dibacakan oleh Majelis Hakim ternyata tidak diterima oleh keempat terdakwa. Melalui kedua pengacaranya, Saharuddin dan Ical, keempatnya menyatakan banding.

“Klien kami nyatakan banding atas putusan ini,” kata pengacara para terdakwa saat diberi kesempatan oleh Majelis Hakim menanggapi putusan tersebut.

Pernyataan banding para terdakwa melalui kedua pengacaranya juga langsung ditanggapi JPU, Nudiana dan Irwan. Kedua JPU melakukan kontra memori banding berdasarkan bandingnya terdakwa.

“Kami juga melakukan kontra memori banding saat keempat terdakwa menyatakan dirinya banding atas putusan Majelis Hakim,” kata Nurdiana. (*)

 Komentar

 Terbaru

Hukum & Kriminal24 September 2023 22:32
Dijadikan Terdakwa, Perwakilan Investor Berharap Ada Keadilan
MANADO – Pengadilan Negeri (PN) Manado, saat ini tengah memproses sidang kasus dugaan korupsi PT. Air Manado. Di mana, salah satu terdakwanya, J...
News24 September 2023 19:16
Hari Jadi MaRI Yoga Digelar di Bugis Waterpark Adventure
MAKASSAR – Bugis Waterpark Adventure (BWP) ditunjuk sebagai lokasi diselenggarakannya hari ulang tahun (HUT) MaRI Yoga yang keempat. Kegiatan te...
News24 September 2023 19:13
HUT TNI Ke-78, Personil Polres Sidrap Ikut Aksi Donor Darah
SIDRAP – Personil Polres Sidrap Polda Sulsel mengikuti Bakti Sosial donor darah dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional I...
Kuliner24 September 2023 13:12
Acara Live Cooking di Instagram @thelightmakassar dan @dianfiqhyyy
MAKASSAR – Dalam rangka memberikan pengalaman kuliner yang unik bagi para penggemar masakan, The Light Makassar Hotel menyelenggarakan acara Liv...