Logo Lintasterkini

Kebakaran Lahan Di Bukit Paleteang, Kapolres Pinrang Himbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Senin, 11 September 2023 13:12

Kebakaran Lahan Di Bukit Paleteang, Kapolres Pinrang Himbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan

PINRANG — Kebakaran lahan di kawasan Bukit Paleteang Kabupaten Pinrang terjadi Sabtu (9/9/2023). Menurut keterangan pemilik lahan, kobaran api tiba-tiba muncul dari langsung membesar dikarenakan tiupan angin yang cukup kencang saat kejadian. Titik apo juga dengan cepat berpindah-pindah sehingga membuat panik pemilik lahan. Beruntung, satu unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) yang terjun ke lokasi berhasil menetralisir kobaran api dan memadamkannya.

Kapolres Pinrang, AKBP Andiko Wicaksono.yang dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut

“Alhamdulillah, bisa cepat dinetralisir dan dipadamkan.. Ini menjadi atensi bagi kami dan saya sudah minta kepada personil di lapangan untuk terus menggalakan himbauan dan sosialisasi kepada warga dalam upaya mencegah berulangnya kebakaran hutan dan lahan di wilayah hukum Polres Pinrang,” kata AKBP Andiko Wicaksono melalu sambungan selulernya, Senin (11/9/2023).

Kepada warga, mantan Kapolres Parepare ini juga menghimbau agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan akan bahaya kebakaran di tengah kondisi cuaca kemarau ekstrem yang terjadi akhir-akhir ini.

“Kepada warga, saya himbau untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaannya. Jangan sampai karena kelalaian kita bisa memicu terjadinya kebakaran, baik itu kebakaran lahan maupun pemukiman” ucapnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...