BULUKUMBA – Unit Opsnal Sat Res Narkoba Polres Bulukumba yang dipimpin langsung oleh KBO Sat Res, Narkoba Ipda Asbudi Tonis, S, Sos, MH dan Kanit Sidik Sat Res Narkoba Bripka Ajis Safri, SH, MH pada hari Minggu (10/12/2017), sekira pukul 22:15 Wita, menggerebek sebuah rumah kontrakan Eksklusif 44 Lantai II Kamar 24 jalan Bakti Adiguna Kelurahan Caile Kecamatan Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba yang diduga kerap dijadikan tempat pesta Sabu.
Alhasil, dua orang pelaku yang bekerja pada Kantor Dinas PU Kabupaten Bulukumba tertangkap tangan sementara berpesta narkoba bersama barang bukti. Keduanya masing-masing bernama Muhlis Mustafa, ST (40), yang menjabat sebagai
Kepala Seksi Bina Konstruksi Dinas PU Kabupaten Bulukumba, warga BTN Puri Asri Desa Polewali Kecamatan Gantarang Kabupaten Bulukumba bersama rekan wanitanya bernama Arfani Funima alias Fani (33), Tenaga Honorer pada Kantor Dinas PU Kabupaten Bulukumba yang berstatus sebagai Ibu Persit Kodim 1423 Soppeng, warga Jalan Durian Kelurahan Tanete Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba.
Baca Juga :
Sementara barang bukti yang disita berupa, empat Shacet yang berisi kristal bening diduga narkotika jenis shabu, lima Buah sendok shabu, tiga Buah Korek gas api, satu Buah pisau lipat, dua Buah kaca pireks, satu buah Sumbuh pembakar botol kaca, satu Buah bong kecil, satu Buah Botol alkohol, dua Buah dompet warna hitam, enam Sachet Kosong dan tiga Unit Hp merk Samsung lipat hitam,Hp merk Samsung android Hitam, Hp merk Oppo warna hitam.
“Keduanya berhasil kami amankan saat berada didalam kamar milik Arfani Funima alias Fani dan ditemukan keseluruhan barang bukti bersama teman lelakinya Muhlis Mustafa alias Muhlis” urai KBO Sat Res Narkoba Ipda Asbudi Tonis, S Sos, MH.
Lebih lanjut dikatakan, jika keduanya barusan melakukan pesta narkotika golongan satu Jenis Shabu. (*)
Komentar