MAKASSAR – Padivalley Golf Club yang terletak di kabupaten Gowa jaraknya kurang dari 5 km dari kota Makassar klub golf semi private yang telah diakui dan memiliki standar Internasional.
Selain Golf Club juga ada restoran bernama The village yang cukup luas dengan aneka sajian yang mampu memanjakan anda dan keluarga dengan cita rasa bintang lima.
The village memiliki kapasitas 250 orang bisa digunakan untuk berbagai kegiatan seperti meeting, gathering hingga acara perkawinan.
Baca Juga :
Untuk aneka menu sendiri berbagai sajian disiapkan seperti kuliner nusantara, western dan oriental.
Khusus di bulan ramadhan kali ini menyediakan menu menarik dari The village dengan harga paket all you can eat di bandrol dengan harga Rp 125 /pax nya paket ini selama bulan puasa saja
Menu makanan tradisonal yang disajikan seperti bolu kukus, pisang goreng, bakwan, kue lapis, dadar gulung, kolak pisang, palu butung, puding, berbagai macam es buah khas restoran padivaley.
Untuk sajian makanan berat yakni ayam toppa lada, ayam krispi, ikan goreng kakap, bihun goreng dan sup.
Selain menikmati sajian buka puasa pengunjung juga dapat menikmati suasana pemandangan golf yang hijau segar dan sejuk.
” Kami menyajikan menu buka puasa dengan harga yang sangat terjangkau untuk warga makassar dan sekitarnya,” ujar Norman Hole selaku Club Manager Padivaley.
Selain itu, bagi anda yang ingin berkunjung tidak dikenakan biaya untuk masuk ke area Padivalley Golf Club. (***)
Komentar