MAKASSAR – Tabrakan beruntun terjadi di Jalan Tol Reformasi dari arah Jalan AP Pettarani ke pelabuhan Km 2,6 Makassar, Rabu, (12/4/2017), sekira pukul 14.45 Wita. Tabrakan itu terjadi antara mobil Tronton DD 8574 KN yang dikemudikan oleh Akbar (22). Mobil Tronton ini bergerak dari arah Timur ke Barat.
Mobil Tronton itu menabrak mobil box DD 8628 KR yang dikemudikan oleh Ryan Bahmar (29) dan mobil avansa DD 1439 VR yang dikemudikan oleh Anton Demmaindo (52) dengan posisi mobil berhenti menghadap ke Barat. Selanjutnya, mobil box terdorong, kemudian menabrak petugas yang sementara melakukan pengaturan pengamanan kunjungan Kapolri bernama Iptu Hasong (57), anggota Satuan PJR.
Mobil yang terseret tersebut menyerempet mobil dinas PJR nomor lambung 7010 yang sedang parkir. Selanjutnya mobil Tronton menabrak pagar jalan tol. Pada saat mobil box dan mobil Avansa dalam posisi berhenti karena diperintahkan oleh petugas, karena rombongan Kapolri akan melintas.
Namun, tiba-tiba dari arah belakang mobil truk tronton dengan rem tidak berfungsi dengan baik, dan memuat beban jagung dengan berat 24 ton langsung menabrak mobil box dan Avansa. Selanjutnya, mobil box terdorong kedepan menabrak mobil Dinas PJR yang sementara parkir di bahu jalan bersama personil yang sementara pengaturan lalulintas.
Akibatnya, Iptu Hasong mengalami luka robek pada punggung kaki, jari kaki tengah kiri patah terbuka dan kini dirawat di RS Bhayangkara Makassar. Kasus tabrakan beruntun ini dalam penanganan pihak Satuan Lantas Polrestabes Makassar. (*)