Logo Lintasterkini

Kapolri Ungkap Rencana Pengeboman Pos Penjagaan Istana

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 12 Desember 2016 17:56

Jenderal Polisi Tito Carnavian.
Jenderal Polisi Tito Carnavian.

JAKARTA – Tujuh terduga teroris yang ditangkap Densus 88 Antiteror Mabes Polri di Bekasi semuanya terkait penangkapan di sebuah indekos di Kota Bekasi. Tujuh orang itu masih satu jaringan dengan Bahrun Naim yang ada di Suriah sementara di Indonesia jaringan itu dipimpin oleh Solikin.

Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, mereka sudah menyiapkan bom. Cara ini kata Tito dipelajari mereka melalui online.

“Biayanya juga berasal dari Bahrun Naim dikirim melalui bank kemudian pengantinnya yang disiapkan adalah istri kedua dari Solikin ini menarget di antaranya adalah pos penjagaan yang ada di Istana itu,” ujar Tito usai menghadiri acara Milad ke-26 Daarut Tauhid di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Senin (12/12/2016).

Dia menambahkan, selain Istana Negara, ada tempat lain yang menjadi sasaran mereka. Namun, lanjut dia, yang dibidik terdekat adalah Istana Negara. Maka itu dirinya bersyukur rencana aksi para pelaku tidak terwujud.

“Semua pihak, bukan hanya Polri, TNI, pemda, semua elemen pemerintah dan masyarakat bersama-sama kita untuk memberantas dan menangani terorisme ini,” ucapnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 20:35
TNI Hormati Keputusan Pemerintah Tunjuk Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramadhani sebagai Dirut Perum Bulog
JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) menghormati dan mendukung penuh keputusan pemerintah yang menunjuk Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramadhani s...
News09 Juli 2025 18:25
Mercure Makassar-DLH Makassar Sosialisasi Pengolahan Sampah Basah Menjadi Eco Enzym dan Maggot
MAKASSAR – Sebagai bagian dari komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, Mercure Makassar Nexa Pettarani menggelar kegiatan edukatif bertajuk ...
Ekonomi & Bisnis09 Juli 2025 18:14
Indosat Business Luncurkan Vision AI, Solusi Pengawasan Cerdas Berbasis AI untuk Efisiensi dan Keamanan Bisnis
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui Indosat Business , memperkenalkan Vision AI , sebuah solusi pengawasan berbasis k...
Ekonomi & Bisnis09 Juli 2025 18:09
Kalla Toyota Hadirkan Auto Show 2025, Pameran Otomotif Terbesar di Sulawesi 
MAKASSAR – Memasuki pertengahan tahun, Kalla Toyota hadir membuat pameran otomotif terbesar di Sulawesi dengan penawaran spesial dan berbagai ak...