Logo Lintasterkini

BMKG : Waspadai Angin Kencang Sepanjang Januari 2013

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 13 Januari 2013 08:30

BMKG
BMKG

BMKG

MAKASSAR – Kepala Bagian Pelayanan Jasa Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah IV Makassar, Sujarwo, mengatakan masyarakat Sulsel hendaknya mewaspadai angin kencang sepanjang Januari 2013.

“Dari prakiraan BMKG Wilayah IV Makassar diketahui potensi angin kencang masih dapat terjadi hingga akhir Januari 2013,” kata Sujarwo di Makassar, Sabtu (12/1/2013).

Dari 24 kabupaten/kota di Sulsel, terdapat sembilan kabupaten/kota yang memiliki potensi angin puting beliung yakni Kabupaten Maros, Pangkep, Barru, Pinrang, Selayar, Gowa, Takalar, Kota Makassar dan Parepare.

Menurut Sujarwo, wilayah perairan pada sembilan kabupten/kota tersebut, memiliki intensitas angin masih cukup tinggi yakni sekitar 50 km per jam pada waktu-waktu tertentu.

“Karena itu, kami juga mengimbau agar para nelayan di daerah itu agar mewaspadai angin kencang yang diperkirakan masih akan terjadi pada bulan ini,” katanya.

Sementara di wilayah daratan, lanjut dia, untuk menghindari terjadinya korban atau kerugian materil, masyarakat dan pemerintah setempat hendaknya memangkas pohon besar, khususnya di sekitar jalan raya.

Menyikapi hal tersebut, sejumlah pohon besar pada sejumlah titik di Kota Makassar diantaranya di Jalan Ahmad Yani, Jalan Cendrawasih, Jalan Sultan Hasanuddin dan Jalan Bawakaraeng telah dipangkas dan dipotong yang melibatkan aparat TNI setempat.

Sementara jumlah rumah yang rusak akibat terjangan angin puting beliung dalam sepekan terakhir sudah lebih 150 unit rumah yang tersebar di Kota Makassar, Kabupaten Gowa, Maros, Pangkep, Sinjai dan Bulukumba, Sulsel. (ant)

 Komentar

 Terbaru

Gaya Hidup25 September 2023 08:39
Menjadi Orang yang Solutif: Tidak Salahkah Keadaan!
LintasTerkini.com – Keadaan dalam hidup sering kali berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya. Terkadang, kita merasa bahwa segala sesuatu sedang b...
News25 September 2023 08:31
Pj Ketua TP PKK Sulsel Mulai Gerakan Tanam Cabai di Wajo
WAJO – Pj Ketua TP PKK Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar, mendampingi Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, memulai Gerakan Tanam Cabai 10 Pohon 1 ...
News25 September 2023 08:29
Kunker ke Wajo, Pj Gubernur Sulsel dan Istri Disambut Antusias Warga
WAJO – Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, dan istri yang juga Pj Ketua TP PKK Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar, kunjungan kerja (kunker) ke Kab...
Hukum & Kriminal24 September 2023 22:32
Dijadikan Terdakwa, Perwakilan Investor Berharap Ada Keadilan
MANADO – Pengadilan Negeri (PN) Manado, saat ini tengah memproses sidang kasus dugaan korupsi PT. Air Manado. Di mana, salah satu terdakwanya, J...