Logo Lintasterkini

Tiga Oknum Polisi Ikut Diamankan di Arena Judi Sabung Ayam

Muh Syukri
Muh Syukri

Sabtu, 13 Februari 2016 15:10

Arena yang digunakan judi sabung ayam di Sidrap
Arena yang digunakan judi sabung ayam di Sidrap

SIDRAP – Penggerebekan yang dilakukan oaparat Polres Sidrap di Kampung Padang Pammekke Desa Bela Belawae Kecamatan Putu Riase Kabupaten Sidrap, Kamis (11/2/2016) kemarin, ikut mencoreng institusi Polri sendiri.

Itu dikarenakan, selain mengamankan 12 Warga sipil, tiga oknum anggota kepolisian juga ikut diamankan di lokasi penggerebekan. Ketiga oknum itu yakni Brigpol NR dan Bripda AA yang tercatat sebagai anggota Brimob Detasemen C Polda Sulselbar dan Briptu AW yang merupakan anggota Polres Luwu .

Hal ini dibenarkan Kapolres Sidrap, AKBP Anggi Naulifar Siregar saat menggelar ekspose pengungkapan Judi Sabung ayam tersebut.

“Memang benar ada tiga anggota Polri yang turut kita amankan, namun dalam penindakan anggota di kepolisian ada prosedurnya, ketiganya kita kembalikan ke kesatuan masing-masing, biar Komandannya yang tangani, yang jelasnya pasti akan ditindaki,” jelas Anggi.

Terkait persoalan ketiga oknum kepolisian tersebut, bisa dipastikan jika mereka akan dijatuhi sanksi tegas. Itu mengingat, pernyataan tegas Kapolda Sulselbar Irjen Pol Pudji Hartanto, beberapa waktu lalu saat memberikan keterangan pers-nya di Mapolres Parepare.

“Polisi yang berprestasi pasti akan kami beri reward penghargaan, tapi bagi oknum anggota yang merusak institusi Polri atau melanggar hukum, pasti akan kami beri sanksi tegas,” ungkap Pudji. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...