Logo Lintasterkini

Komunitas MTK Gelar Aksi Donor Darah di MaRI

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 13 Maret 2016 22:59

Komunitas MTK berpose bersama di tengah aksi donor darah di Mall Ratu Indah.
Komunitas MTK berpose bersama di tengah aksi donor darah di Mall Ratu Indah.

MAKASSAR – Belasan member dari komunitas medsos yang mengatasnamakan Makassar Tanah Karaeng (MTK), untuk kesekian kalinya melaksanakan kegiatan kemanusiaan dengan melakukan aksi donor darah.

Kali ini kegiatan dilakukan Minggu (13/3/2016), dimulai dari pukul 14.00 Wita hingga pukul 17.00 Wita, di Mal Ratu Indah (MaRI) Gerai PMI, jalan Ratulangi, Kota Makassar.

Kegiatan yang bertajuk Aksi Nyata Peduli Kemanusiaan Donor Darah Part 2 MTK ini, diikuti belasan member MTK yang merupakan program kerja nyata pertiga bulan sekali dalam pelaksanaannya.

Menurut Ketua Umum MTK Andy Daeng Jai, selain melaksanakan Aksi Peduli Kemanusiaan donor darah, kepengurusan MTK yang baru ini akan melakukan beberapa Program kerja nyata ke depan. Diantaranya adalah kunjungan ke pemakaman pahlawan Nasional dan Daerah yang ada di Kota Makassar dan sekitarnya.

Selain itu juga akan diprogramkan untuk melakukan kunjungan ke Panti Asuhan dengan menyalurkan sumbangan kepada anak Panti Asuhan.

“Harta yang dititipi pada kita sebagian ada haknya orang lain. Tentunya akan dipertanggungjawabkan dikemudian hari. Untuk itu selain mengeluarkan zakat yang merupakan wajib hukumnya. Kami juga bersedekah yang merupakan Sunnah” urai Ketua Umum MTK Andy Daeng Jai.

Selain itu MTK, kedepan akan melaksanakan kunjungan ke beberapa obyek wisata dengan tujuan mendongkrak nilai kepariwisataan yang bertebaran di Sulawesi Selatan.

Ditambahkannya, program lain yang bersentuhan langsung dengan masyarakat tetap dikedepankan, seperti pemberian bantuan kepada para korban musibah kebakaran ataupun banjir.

Donor darah kali ini dihadiri oleh beberapa pengurus, MTK, diantaranya Ketua Umum MTK Andy Daeng Jai, NDY Daeng Jai, Bhagazt Budiawan (Admin 2),Andypasya Daeng Rate (Ketua Korlap MTK), serta Udhin Jeka (Korlap 3).

Adapun member MTK yang berjumlah belasan yang berpartisipasi diantaranya Puanga Ri Gowa Fadli, Jufri Hamid Al Bukhari, Nurrahma Haerhani, Anto Rizal, D’die Vhocel, Fitrah Sweet, Property Makassar, JhyJhy Azis, Istiqamah Hesty, Harunk Pangku Arminareka, Boby Ashraf Alqudsik, Irwandi Aditya Iwan dan Dwi Rahayu Irwandy.

Keanggotaan komunitas MTK sendiri sudah menyebar di seluruh Indonesia bahkan di Luar Negeri. Sejauh ini komunitas MTK yang tergabung dalam Medsos merupakan satu dari komunitas jejaring sosial Facebook yang menjadikan jejaring sosial sebagai wadah mempererat silaturahmi sekaligus mengedepankan kepedulian terhadap sesama manusia. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...