Logo Lintasterkini

Kodim 1401/Majene Gelar Komunikasi Sosial dengan Keluarga Besar TNI

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Senin, 13 Maret 2017 20:55

Kodim 1401/Majene Gelar Komunikasi Sosial dengan Keluarga Besar TNI.
Kodim 1401/Majene Gelar Komunikasi Sosial dengan Keluarga Besar TNI.

MAJENE – Bangsa yang kuat dan kokoh ialah bangsa yang mengutamakan persatuan dan kesatuan dengan melibatkan semua elemen, baik TNI dan seluruh keluarga besar TNI (KBT) serta elemen masyarakat. Olehnya itu, Kodim 1401/Majene menggelar kegiatan komunikasi sosial dengan keluarga besar TNI.

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Dandim 1401/Majene Letkol Inf Rahman ini dilaksanakan, Senin (13/3/2017), sekira pukul 09.00 Wita di Aula Makodim 1401/Majene Jalan Jenderal Sudirman Nomor 178 Kabupaten Majene. Komunikasi sosial dengan keluarga besar TNI ini dengan tema  “Silaturrahim dengan Keluarga Besar TNI, Kita Tingkatkan Sinergitas Guna Mengatasi Permasalahan Bangsa dalam Rangka Menjaga Keutuhan NKRI”.

Kurang lebih 250 orang hadir dalam kegiatan tersebut. Diantaranya, Mayor Arm Syafaruddin selaku Kasdim 1401/ Majene, para perwira dan staf Kodim 1401/Majene, Supyan Ilbas,S.Sos selaku Ketua FKPPI Kabupaten Majene, H. Mahmud Nallisah yang menjabat Ketua Legiun Veteran RI (LVRI) Majene, Mayor Inf Purnawirawan H Basri selaku Ketua PPAD AD Majene, para anggota LVRI Majene, para Perwira FKPPI Majene, serta undangan lainnya.

Dalam arahannya, Ketua FKPPI Majene Sofyan Alibas menyampaikan, keluarga besar FKPPI Majene siap merapatkan barisan untuk menyumbangkan tenaga dan pikiran bagi bangsa dan negara. Ia berharap, kepada Putra-putri TNI yang tergabung dalam organisasi FKPPI agar mengedepankan kepentingan bangsa dan negara dari pada kepentingan organisasi atau pribadi.

Ketua LVRI Majene, H. Mahmud Mallissa mengemukakan, untuk tetap mencermati perkembangan situasi akhir-akhir ini bahwa banyak orang asing di  Indonesia menanam modal. Untuk itulah, keberadaan mereka haruslah tetap diwaspadai.

Dandim 1401/Majene Letkol Inf Rahman mennambahkan, dengan semangat nilai-nilai kejuangan yang dimiliki oleh para veteran untuk melanjutkan perjuangan para penduhulu bangsa dan negara ini yang telah gugur mendahului anak-anak bangsa.

“Tentara adalah salah satu kekuatan nasional negara yang disiapkan untuk menghadapi ancaman yang berbentuk kekuatan militer, TNI melaksanakan operasi militer (OMP) dan operasi militer selain perang,” tegas Dandim 1401/Majene, Letkol Inf Rahman. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...