Logo Lintasterkini

Danlantamal VI Lepas Angkutan Lebaran Gratis Tahun 2018 Pelabuhan Makassar

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 13 Juni 2018 04:02

Danlantamal VI Lepas Angkutan Lebaran Gratis Tahun 2018 Pelabuhan Makassar

MAKASSAR – Komandan Pangkalan Utama TNI AL VI (Danlantamal VI) Makassar Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono S.H, M.Tr (Han) melepas angkutan lebaran tahun 2018 bertempat di terminal penumpang pelabuhan utama Makassar, Selasa (12/06/2018)

Dalam pelepasan angkutan lebaran tersebut,  Danlantamal VI Makassar didampingi Direktur Perkapalan dan Kelautan Kemenhub Ir. Dei Budi Sutrisno,M.Sc. , Kepala Kesyahbandaran Pelabuhan Utama Makassar Victor Vikki Subroto MM,M.Mar.E , Kepala Otoritas Pelabuhan Utama Makassar Ir. Rahmatullah,M.Sim, GM Pelindo IV Makassar Aris Tunru,  serta para pejabat unsur maritim Makassar lainnya.

Angkutan lebaran  tahun 2018 pelabuhan Makassar meliputi mudik gratis kapal laut sebanyak 36 kapal dari pelabuhan Makassar dengan tujuan pelabuhan Surabaya, Labuhan Bajo, Bima, Lewoleba, Bali dan Bau- Bau  dengan jumlah kuota 7.118 orang. Sedangkan mudik gratis angkutan darat dari pelabuhan Makassar dengan tujuan kota Pare – pare dan Bulukumba dengan jumlah kuota 600 orang.

Semoga para pemudik lebaran tahun 2018 selamat sampai tujuan  ujar  Danlantamal VI Makassar Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono S.H, M.Tr (Han) sebelum melepas keberangkatan Kapal dan armada Bus. 

Acara pelepasan angkutan lebaran gratis tahun 2018 pelabuhan Makassar tersebut ditandai dengan  pengibaran bendera start dan doa bersama. (*) 

Penulis : Slamet

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...