Logo Lintasterkini

Curi HP, Petani di Bone Dibekuk Polisi

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 13 Juli 2017 23:57

Ilustrasi pencuri handphone (Hp).
Ilustrasi pencuri handphone (Hp).

WATAMPONE – Seorang petani berinisial JN (31), warga Desa Abbumpungeng, Kecamatan Cina, Kabupaten Bone diringkus Tim Khusus Polsek Tanete Riattang Bone yang dipimpin Aiptu Tahir, Rabu (12/7/2017) malam. JN dibekuk karena teridentifikasi sebagai pelaku pencurian handphone merk Samsung J5 warna putih di Kelurahan Jeppe’e, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, belum lama ini.

Pelaku ditangkap tim khusus di Jalan Andi Sambaloge, Kelurahan Masumpu Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, sekira pukul 22.00 Wita. Data yang dihimpun lintasterkini.com, aksi pelaku berawal saat korban, Wawan Gunawan (16) yang beralamat di Jalan Mangga menyimpan dan meninggalkan HP miliknya tersebut di atas meja karena hendak pergi membeli minuman dingin di salah satu kios yang tak jauh dari rumahnya.

Setelah kembali, termyata HP tersebut telah raib dari tempatnya sehingga korban langsung melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Tanete Riattang Bone. Menindaklanjuti laporan itu, anggota Polsek Tanete Riattang melakukan penyelidikan dan pemeriksaan saksi-saksi. Setelah berhasil mengantongi identitas pelaku, tim khusus langsung melakukan pengejaran, dan akhirnya berhasil menangkap pelaku.

“Pelaku bersama barang bukti hasil kejahatannyantelah kami amankan di Mapolsek untuk menjalani prosea hukum lebih lanjut,” singkat Kapolsek Tanete Riattang, Kompol Andi Asdar, Kamis (13/7/2017) kepada awak media. (*)

 Komentar

 Terbaru

News09 Juli 2025 13:49
Ketua Komisi D DPRD Makassar Tegaskan Pengawasan Ketat SPMB 2025 Demi Transparansi dan Keadilan
MAKASSAR — Ketua Komisi D DPRD Makassar, Ari Ashari Ilham, menegaskan komitmennya dalam mengawal pelaksanaan Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) ta...
News09 Juli 2025 12:51
Polda Sulsel Gelar Operasi Patuh 2025, Fokus Edukasi dan Tindak Pelanggaran Lalu Lintas Serius
MAKASSAR – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan menyatakan kesiapan penuh dalam melaksanakan Operasi Mandiri Kewilayahan Patuh 2025 yang akan ...
News09 Juli 2025 07:47
Perumda Parkir Makassar Lakukan Sidak Parkiran Mal Ratu Indah yang Berdiri di Atas Saluran Drainase
MAKASSAR — Perumda Parkir Makassar melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap area parkir Mal Ratu Indah (MARI) yang diketahui berdiri di atas sal...
News08 Juli 2025 22:51
Wabup Sudirman Bungi Lakukan Dialog Dengan Pengurus PWI Pinrang
PINRANG — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pinrang berkesempatan melakukan dialog bersama Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bun...