ENREKANG – Kecintaan akan wisata alam ditunjukkan Kapolres Enrekang, AKBP Witarsa Aji. Salah satunya dengan memasukkan Jelajah Wisata sebagai salah satu program kerjanya.
Kali ini kembali ia buktikan dengan ide menghadirkan permainan wisata Swing Ekstrim atau berayun di atas awan di puncak Bukit Cekong yang terletak di Kecamatan Anggeraja. Yakni dengan memiliki ketinggian sekitar 1000 meter di atas permukaan laut dan ditunjang pesona alam yang cukup menjanjikan.
“Enrekang memiliki sejuta potensi wisata alam yang rata-rata masih dibilang perawan atau belum tersentuh atau terjamah. Saat ini, itulah yang coba kita garap dan kita perkenalkan kepada dunia luar. Salah satunya, dengan menghadirkan wisata Swing Ekstrim berayun di atas awan yang sekaligus akan menguji adrenalin kita yang berani mencobanya. Ayo ke Cekong bermain Swing Ekstrim,” ajak Witarsa Aji, beberapa waktu lalu kepada awak media.
Baca Juga :
Seperti yang telah diberitakan lintasterkini.com, baru sekitar dua bulanan menjabat Kapolres Enrekang, AKBP Witarsa Aji yang cinta akan wisata alam telah membentuk Tim Jelajah Wisata yang diterjunkan untuk mengsurvei dan sekaligus menggali potensi wisata alam yang ada di Bumi Masserempulu Enrekang. (*)
Komentar