Logo Lintasterkini

Pemkab Gowa Sambangi Mapolda Sulsel, Ada Apa?

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 13 September 2016 19:59

Pihak Pemkab Gowa saat melapor ke Mapolda Sulsel
Pihak Pemkab Gowa saat melapor ke Mapolda Sulsel

MAKASSAR – Bupati Gowa Adnan Purictha Ichsan Yasin Limpo yang didampingi Kepala Dinas Catatan Sipil Pemkab Gowa yakni Ambo, serta Kepala Inspektorat Pemkab Gowa Chairil Natsir datang ke Mapolda Sulsel, Selasa (13/9/2016) sekira pukul 14.20 Wita.

Kedatangan Bupati Gowa dan rombongan untuk melaporkan hilangnya sejumlah benda pusaka milik Pemerintah Derah Kabupaten Gowa.

“Makanya kami datang ke Mapolda,melaporkan atas kehilangan benda pusaka. Itu kami ketahui saat melakukan pemeriksaan awal,” ujar Kepala Inspektorat Pemkab Gowa Chairil Natsir.

Benda pusaka yang dimaksud yakni Mahkota dengan dengan permata yang berada di bagian atasnya berjumlah enam biji.

Selain permata pada mahkota yang hilang, kata dia, juga terdapat permata cincin juga dikabarkan hilang.

Chairil juga menambahkan, pihaknya juga telah melaporkan kasus perusakan kendaraan Dinas di pelataran Balla Lompoa saat terjadi bentrok antara Satpol PP dengan pasukan kerajaan Gowa. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...