PANGKEP – Dihadapan ratusan kepala sekolah se-Kabupaten Pangkep, Kapolres Pangkep Edy Kurniawan menjabarkan program prioritas Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian. Program prioritas Kapolri itu dimana tujuannya tak lain adalah membangun trush building di tengah-tengah masyarakat.
“Program prioritas Kapolri untuk membangun trush building, memberi rasa nyaman dan aman dalam pemeliharaan ketertiban dan keamanan. Selain itu adalah untuk melaksanakan program polisi terkait police care education,” ujar Kapolres Pangkep, Edy Kurniawan, Kamis, (13/10/2016).
Dikatakan Edy, sasaran program ini bukan hanya anak didik, namun pendidik, dan juga orang tua wali anak didik.
Baca Juga :
“Outputnya adalah dapat memberikan nilai positif bagi seluruh elemen pendidikan,” terangnya.
Dalam pandangan Edy, Pangkep merupakan daerah yang aman. Namun perlu tetap dijaga dan ditingkatkan.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pangkep, Muhammad Ridwan mengucapkan terima kasih kepada jajaran kepolisian di Pangkep.
“Terima Kasih banyak sudah datang memberikan arahan dan pencerahan, berkaitan dengan banyak hal tentang regulasi dan perundang-undangan yang ada,” terang Ridwan.
Ridwan juga mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat dibutuhkan oleh jajaran Dinas Pendidikan di Kabupaten Pangkep. Itulah sebabnya, pada kesempatan tatap muka dengan Kapolres Pangkep, dihadirkan seluruh kepala sekolah pada semua jenjang pendidikan. (*)
Komentar