Logo Lintasterkini

Pelaku Curanmor Kembali Beraksi Di Pinrang

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Selasa, 13 November 2018 13:48

Lokasi (TKP) motor Korban Pelapor saat hilang dicuri
Lokasi (TKP) motor Korban Pelapor saat hilang dicuri

PINRANG — Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) di Kabupaten Pinrang kembali beraksi, Senin (12/11/2018) kemarin. Kali ini, pelaku melancarkan aksinya di rumah milik Hj Sania yang beralamat di jalan Ahmad Yani, Kelurahan Pacongang Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang. Kejadian itu terjadi sekira pukul 05.30 Wita, saat pemilik rumah lagi berada di Masjid nenunaikan shalat subuh.

Kasus Curanmor itu kemudian dilaporkan korban, Andi Muhammad Asri Lolo (Anak dari Hj Sania) ke Polsek Paleteang Pinrang dengan Nomor : LP/76 / XI /2018/SPKT/Sulsel/ Sek Pers. Paleteang, tanggal 12 Nopember 2018. Adapun ciri-ciri Sepeda Motor korban yang hilang dicuri yaitu Merek Honda Beat
NC11BF1CB Warna putih dengan Nomor Polisi : DD 6220 VI.

Data yang diperoleh lintasterkini.com, kronologis kejadian berawal saat pemilik rumah yang hendak berangkat ke Masjid menunaikan shalat subuh, masih mendapati motor itu terparkir di pekarangan rumahnya. Namun alangkah kagetnya, ketika Hj Sania balik ke rumahnya, motor tersebut telah hilang atau raib dari tempatnya. Hal itu kemudian dia sampaikan ke anaknya (Pelapor) selaku pemilik motor. Atas kejadian tersebut, korban pelapor mengaku menderita kerugian sekitar Rp10 juta.

Kapolres Pinrang, AKBP Bambang Suharyono melalui Kasat Reskrim, AKP Suardi yang dikonfirmasi lintasterkini.com, Selasa (13/11/2018), membenarkan adanya kasus Curanmor tersebut.

“Laporannya sudah kami teima melalui Polsek Paleteang. Saat ini, prosesnya dalam lidik untuk mengungkap siapa pelakunya,” singkat Suardi. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...