Logo Lintasterkini

Ada Saksi Lihat Pelaku Penembakan di Sarinah

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 14 Januari 2016 14:43

Ada Saksi Lihat Pelaku Penembakan di Sarinah

JAKARTA – Seorang saksi melihat jelas pelaku penembakan di Starbucks, Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat. Rully Oesman, yang saat ini berada di lokasi kejadian mengatakan, telah melihat seorang pelaku yang menembaki kerumunan polisi dan warga.

“Tingginya sekitar 165 cm, baju hitam-hitam, menembaki dengan senjata FN,” kata Rully seperti dikutip liputan6.com di lokasi kejadian, Jakarta, Kamis (14/1/2016).

Pria berciri warga Indonesia itu tak mengenakan masker penutup wajah. Pria berkulit agak gelap itu mengenakan celana pendek dan baju berwarna hitam. Menurut Rully, peneror itu menembaki kerumunan warga dan polisi yang hendak menolong korban ledakan pertama.

“Pasca ledakan, orang berkumpul di pos polisi untuk menolong korban, tapi beberapa orang nemembaki kerumunan itu. Pria tadi nemembak dari arah Starbucks, menembak dengan berjalan mundur ke arah Starbucks,” ujar Rully. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...