Logo Lintasterkini

Jenguk Korban Banjir Makassar, Kapolda Sulsel Dengarkan Keluhan Warga

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 14 Februari 2023 00:36

Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana menjenguk korban terdampak banjir di Makassar
Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana menjenguk korban terdampak banjir di Makassar

MAKASSAR – Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) Irjen Nana Sudjana turun langsung menjenguk warga korban terdampak banjir di Makassar. Orang nomor satu di Polda Sulsel itu langsung menerima keluhan dari warga yang berada di Jalan Monginsidi Baru, Senin (13/2/2023).

Di hadapan Kapolda Sulsel, para korban mengaku membutuhkan bantuan selimut hingga makanan. Di lokasi ini Lokasi dipadati anak-anak hingga lansia.

“Kami menerima keluhan para warga, di antaranya kebutuhan selimut dan makanan,” ujar Irjen Nana dalam keterangannya, Senin (13/2/2023).

Ia menjelaskan, bekerja sama dengan TNI untuk mendirikan posko kesehatan. Irjen Nana memastikan proses evakuasi kepada warga terdampak banjir di Makassar.

“Kami telah mengerahkan personel untuk melaksanakan patroli di lingkungan perumahan warga untuk mengamankan harta benda milik warga setelah mereka dievakuasi ke tempat pengungsian,” tegasnya.

Diketahui, banjir menerjang Kota Makassar sejak diguyur hujan deras sejak pagi, Senin (13/2/2023). Rumah hingga fasilitas umum terendam, hingga aktivitas per sekolah terpaksa diliburkan.

“Bagaimana anak-anak kita, saya sudah memerintahkan seluruh sekolah-sekolah untuk memulangkan anak-anak kita, ke rumah masing-masing, memastikan anak-anak kita ada di rumah,” ucap Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto, Senin (13/2/2023). (*)

 Komentar

 Terbaru

News06 Desember 2024 17:13
Nelayan Lokal Tanam Ribuan Bibit Mangrove di Kabupaten Pangkep
MAKASSAR – Setelah sukses meraih 28 Ribu Bibit Pohon dalam carbon offset program selama perhelatan event KYF 2024 beberapa waktu lalu, KALLA mel...
News06 Desember 2024 13:42
Aktif Berkontribusi Dalam Revitalisasi Taman Melawai II RTH Tematik di Balikpapan, Kalla Translog Raih Penghargaan dari Pemkot
MAKASSAR – Partisipasi aktif yang ditunjukkan Kalla Translog dalam kontribusi revitalisasi taman di Kota Balikpapan mendapatkan penghargaan dari Pem...
Nasional05 Desember 2024 17:06
Viral karena Sebut Rakyat Jelata, Jubir Istana Adita Irawati Dikecam Netizen
JAKARTA – Seorang Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan, Adita Irawati, mendadak menjadi sorotan publik. Namun, bukan karena prestasinya, m...
Ekonomi & Bisnis05 Desember 2024 16:52
Bukit Baruga Hadirkan Beragam Penawaran di Pameran Proto Show
MAKASSAR – Bukit Baruga, penyedia hunian eksklusif terkemuka di Makassar, turut berpartisipasi dalam Pameran Proto Show yang digelar di Main Atr...