MAKASSAR – Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail turut mengikuti kegiatan buka puasa bersama warga Kota Makassar di Anjungan Pantai Losari, Rabu (13/03/2024).
Kegiatan ini merupakan Program Pemerintah Kota Makassar bekerja sama dengan Kerajaan Arab Saudi.
Adapun buka bersama ini dihadiri sejumlah Petinggi Duta Besar Arab Saudi, Wali Kota Makassar, Jajaran Forkompimda Kota Makassar, berbagai elemen masyarakat, mulai dari OPD, RT/RW, hingga warga Makassar.
Barisan puluhan ribu masyarakat yang hadir sepanjang 2,5 kilometer ini sekaligus mencatatkan Makassar kedalam Museum Rekor Republik Indonesia (MURI) sebagai buka puasa terpanjang.
Indira menuturkan, buka puasa ini tentu menjadi ajang menguatkan persaudaraan dan persatuan sesama masyarakat muslim di Makassar.
Serta sebagai bentuk perayaan bersama dan suka cita dalam mengawali bulan suci Ramadhan bersama-sama.
Disamping itu, sebagai Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira menjelaskan Pemerintah Kota Makassar memiliki dua program unggulan yaitu Jagai Anakta’ dan Perkuatan Keimanan Umat.
Melalui kegiatan luar biasa ini, lanjut indira, secara tidak langsung, dua program tersebut turut terimplementasi dengan baik.
Apalagi dengan ramainya anak-anak yang turut mengikuti acara buka bersama ini. Dimana mereka tampak terlihat antusias di tengah-tengah barisan bersama teman dan sanak saudaranya.
Olehnya, acara buka bersama ini sekaligus menjadi ajang edukasi bagi anak-anak dalam mengamalkan dua rukun islam sekaligus. Yaitu berpuasa dan mendirikan sholat.
“Anak sebagai generasi penerus bangsa yang harus dijaga karena merupakan kunci pembangunan sebuah kota,” pungkas Indira.
Pada acara ini, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto didampingi Indira juga menerima cendramata dari Kerajaan Arab Saudi sebagai pengikat hati dan pengingat kebersamaan hari ini.(*)