MAKASSAR — Gelandang asing PSM Makassar, Wiljan Pluim sudah berada di Indonesia. Namun, belum bisa memperkuat tim Juku Eja pada laga lanjutan Piala Menpora 2021.
Kedatangan Pluim di Indonesia diketahui setelah pemain asal Belanda itu mengunggah postingan di akun media sosialnya, Selasa (13/4/2021).
Pemain berusia 31 tahun itu sudah lama dinantikan. Bukan hanya di kalangan suporter PSM, pendukung lawan pun kerap terbius dengan penampilannya di lapangan hijau.
Baca Juga :
Tak ayal, Pluim menjelma jadi idola di pentas sepakbola Indonesia. Pluim di PSM punya peran besar dalam merontokkan pertahanan lawan.
“Kalau lawan Persija, Pluim sudah pasti tidak bisa dimainkan. Karena kita tidak daftarkan dia di Piala Menpora,” ujar Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim.
Diketahui, Pluim juga masih harus menjalani karantina mandiri selama 14 hari, sebelum resmi bergabung kembali dengan klub.(*)
Komentar