Logo Lintasterkini

Sisa 3 Bulan Masa Anggaran, Realisasi APBD Pemkot Makassar Baru 54 Persen

Andi
Andi

Selasa, 14 September 2021 16:05

Ilustrasi APBD.
Ilustrasi APBD.

MAKASSAR — Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Makassar pada 2021 baru mencapai 54 persen. Padahal sisa tiga bulan lagi menjelang akhir masa anggaran.

Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, Muh Ansar pada Rapat Koordinasi Percepatan Realisasi Pendapatan dan Belanja Daerah bersama Ditjen Bina Keungan Daerah Kemendagri, yang digelar secara virtual di War Room Kantor Balaikota Makassar, Senin (13/9/2021), kemarin.

Rapat koordinasi tersebut ditujukan sebagai evaluasi realisasi pendapatan daerah. Termasuk memperkuat koordinasi dan sinergi dalam upaya mendorong percepatan realiasasi atau penyerapan APBD Tahun Anggaran 2021, sebagai bagian dari upaya mendukung pemulihan ekonomi nasional di masa pandemi Covid-19.

“Per hari ini realisasi pendapatan dan belanja daerah untuk Kota Makassar, berdasarkan data dari Badan Keuangan dan Aset Daerah telah mencapai 54 persen,” ungkap Sekda Kota Makassar.

Dalam rapat koordinasi, Ansar memaparkan bahwa realisasi bulan lalu yakni di 50 persen. Sedangkan bulan ini telah mencapai 54 persen.

“Tentunya untuk mengoptimalkan, selain dilakukan percepatan juga akan dipertimbangkan realistis tidaknya setiap kegiatan, yang nantinya akan ditampung dalam APBD Perubahan,” paparnya.

Sementara itu, dalam rapat koordinasi tersebut diungkapkan pula bahwa realisasi penyerapan APBD Pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota se-Indonesia, untuk bulan lalu, telah terdata sebesar 52 persen.

“Tentunya ke depan, seluruh stakholder terkait akan berkolaborasi untuk mempercepat realisasi pendapatan dan belanja daerah, dengan tetap memperhatikan aturan yang ada, serta realistisnya setiap agenda,” ungkap Muh Ansar.(*)

 Komentar

 Terbaru

News14 Juli 2025 21:30
Bupati Gowa Apresiasi Kerja Dinas Lingkungan Hidup di Beautiful Malino 2025, Azhari Azis: Bangun Kolaborasi dengan Tim Kecamatan
GOWA – Perhelatan akbar Beautiful Malino 2025 yang dinilai banyak pihak terbilang sukses, rupanya berdampak pada kerja Dinas Lingkungan Hidup Ka...
News14 Juli 2025 15:24
Najelaa Shihab Hadir di Sidrap, Soroti Urgensi Peran Berbagai Pihak untuk Pendidikan
MAKASSAR – Najelaa Shihab, pendiri Guru Belajar Foundation, hadir pada hari pertama penyelenggaraan Temu Pendidik Nusantara XII (TPN XII) di Kab...
News14 Juli 2025 15:04
OJK Gelar Rapat Pleno Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah se-Sulsebar Tahun 2025
MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar Rapat Pleno Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPA...
News14 Juli 2025 12:38
Mahasiswa KPI UIN Alauddin Pamerkan Karya Artikel Berita, Dekan FDK Beri Apresiasi
MAKASSAR  – Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) UIN Alauddin Makassar membuat artikel berita. Artikel yang di buat merupakan karya yang ...