Lintas Terkini

HDC 2016 Siap Panaskan Aspal Sirkuit Puncak Mario Sidrap

Astra akan menghelat ajang balap motor Honda Dream Cup (HDC) 2016 di sirkuit Sidrap, 14-15 Oktober 2016

MAKASSAR – Astra Motor Makassar kembali mengadakan perhelatan ajang balap motor bergengsi di tanah air. Pada tahun-tahun sebelumnya sudah rutin diadakan Honda Racing Championship (HRC), namun kali ini Astra Motor dan AHM telah mengganti nama balapan ini menjadi lebih bergengsi yaitu Honda Dream Cup (HDC) 2016.

Mengusung tema Satu Hati Raih Impian, HDC kembali diadakan di sirkuit Puncak Mario, Sidrap. Sirkuit dengan standard nasional terbaik di Sulawesi Selatan ini memang kembali dipercaya untuk perhelatan acara balap ini.

Lintasannya yang menantang dan panjangnya yang mencapai 1,4 kilometer itu dipercaya dapat menjadi tantangan tersendiri untuk para pebalap Sulawesi. Dengan berbagai lekukan yang tajam dan naik-turun kini lintasan sirkuit Puncak Mario juga telah lebih menantang dari tahun sebelumnya.

Pagelaran kembali ajang balap milik Honda ini, kini digodok dengan konsep yang lebih matang, Honda Dream Cup dibuat untuk menggali bibit-bibit baru pebalap Sulawesi. Karakter masyarakat Sulawesi yang berani dan suka dengan tantangan memang sangat cocok dengan karakter pebalap profesional.

Sukses mencetak pebalap muda profesional kebanggan Indonesia dari Makassar Andi Gilang yang telah bergabung di Astra Honda Racing Team. kini Andi Gilang sedang berjuang di Jerez International Circuit Spanyol untuk menorehkan prestasi di kelas Moto3 Junior World Championship.

Keinginan Honda untuk kembali mencetak pebalap-pebalap muda berprestasi dari Sulawesi ini diharapkan dapat tercapai dari Honda Dream Cup 2016 regional Sulawesi, pulau yang bentuknya mirip dengan huruf “K” ini telah menjadi sorotan khalayak tanah air. Bahkan sampai ke Astra Honda Motor Japan, para petinggi Honda ini akan hadir dalam perhelatan Honda Dream Cup 2016 untuk menyaksikan langsung kehebatan dari para pebalap Sulawesi.

Diantaranya yang akan hadir adalah Technical Service Senior Advisor AHM Yamana,  Presiden Direktur AHM Toshiyuki Inuma, Direktur Marketing AHM Koji Sugita dan General Manager Sales Division AHM Thomas Wijaya. Dalam perhelatan Honda Dream Cup 2016 yang akan diadakan pada 14-15 Oktober nanti, akan ada juga Dance Competition, Yel-Yel Competition dan Marching Band Competition.

Tercatat sudah banyak sekolah yang mendaftar untuk ikut dalam perlombaan yang akan diadakan malam hari di Sirkuit Puncak Mario Sidrap ini. Tidak hanya itu, Astra Motor juga akan mengadakan New Sonic 150R Gymkhana Competition beserta dengan hadiah-hadiahnya.

Para pebalap yang berhasil menang di HDC juga akan mendapatkan hadiah dengan total ratusan juta rupiah. Selain itu ada juga hadiah yang disiapkan berupa 1 unit motor untuk 1 pemenang utama.

Kepala Wilayah Astra Motor Makassar, Denny Teguh mengatakan hadiah trophy, uang, ataupun motor itu hanya merupakan sebuah bonus. Namun yang utama itu Astra ingin memberikan pengalaman, mengangkat dan menyalurkan bakat pebalap muda Sulawesi agar dapat menjadi pebalap nasional dan membawa nama Sulawesi di tanah air, bahkan dunia.

“Yang utama itu Astra menginginkan ada bibit baru pebalap dari Sulawesi yang bisa berkiprah di level nasional bahkan dunia,” harap Denny Teguh. (*)

Exit mobile version