MAKASSAR,– Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika Wilayah IV Makassar mengimbau kepada seluruh warga di Sulawesi Selatan untuk tetap waspada. Selain bahaya petir, angin puting beliung juga menjadi ancaman serius ditengah buruknya cuaca di daerah ini beberapa hari belakangan ini.
Data yang dihimpun dari BMKG menunjukan bahwa kecepatan angin saat ini diatas batas normal yang mencapai 10 sampai 45 kilometer/jam.
“Kecepatan angin saat ini mencapai di atas kenormalan. Kalau kecepatan angin normalnya hanya 40 kilometer per/jam,” kata Kepala Prakirawan BMKG Wilayah IV Makassar Sujarwo saat dihubungi melalui telepon selulernya, Rabu (15/1/2014).
Sujarwo menyampaikan, kecepatan angin saat ini berpotensi di seluruh daerah di Sulsel. Namun paling berpotensi yang terletak di pantai barat Sulawesi Selatan. “Jadi diharapkan agar  masyarakat tersebut  waspada terhadap ancaman angin puting beliung karena telah memasuki puncak musim hujan ini,” tambahnya. (tt)
Komentar