Logo Lintasterkini

Giliran Antazari Azhar Dilaporkan ke Bareskrim

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 15 Februari 2017 10:15

Antasari Azhar
Antasari Azhar

LINTASTERKINI.COM – Hanya beberapa jam setelah melaporkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke Bareskrim Polri, mantan Ketua KPK Antasari Azhar juga dilaporkan ke Bareskrim.

Antasari Azhar dilaporkan kubu SBY ke polisi lantaran atas tuduhan fitnah yang disampaikan melalui konferensi pers di kantor sementara Bareskrim Polri, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa siang (14/2/2017).

SBY mengutus Wasekjen Partai Demokrat, Didi Irawadi untuk melapor ke Bareskrim Polri, Selasa malam (14/2/2017). “Ya siapa lagi? Antasari (Azhar),” ujar Didi di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Bareskrim Polri sekira pukul 20.00 WIB, tadi.

Didi dan sejumlah perwakilan partai lainnya tengah melaporkan kasus yang dianggap merugikan Ketum Partai Demokrat, SBY. “Nanti ya setelah ini,” tuturnya seraya masuk ke dalam ruang SPKT.

Seperti diketahui, eks Antasari Azhar menjadi whistle blower terkait dugaan rekayasa kasus yang mengirimkannya ke penjara, tahun 2009 lalu. Khususnya, terkait kasus pembunuhan berencana terhadap Nasruddin Zulkarnaen.

Mantan Kajati Sumatera Barat itu menyakini, jika kasus tersebut bermuara pada Presiden RI ke-6 SBY. “Kepada SBY (Susilo Bambang Yudhoyono) jujurlah. Beliau tahu perkara saya. Beliau perintahkan siapa untuk kriminalisasi Antasari,” ungkap Antasari di hadapan puluhan media nasional saat membuat laporan di Bareskrim Polri, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (14/2/2017) siang.

(Sumber Pojoksatu.co.id)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...