LINTASTERKINI.COM – Jerawat memang menjadi salah satu masalah kulit yang bisa sangat mengganggu. Selain menimbulkan rasa sakit, munculnya jerawat juga bisa berpengaruh pada penampilan dan rasa percaya diri.
Terlebih jika jerawat yang muncul berukuran besar, atau lazim dikenal dengan istilah jerawat batu. Salah satu ciri jerawat batu atau Cystic Acne adalah ukurannya yang relatif besar karena adanya peradangan yang cukup serius di sekitar jerawat.
Ada beberapa faktor yang bisa menjadi pemicu munculnya jerawat batu, diantaranya adalah:
Baca Juga :
Kebiasaan memencet jerawat dan kurang menjaga kebersihan
Resiko munculnya jerawat batu bisa bermula dari kebiasaan diri yang kurang menjaga kebersihan, dimana ketika muncul jerawat kecil sering memencetnya dengan kuku yang tentunya mengandung banyak kuman di dalamnya.
Kulit wajah cenderung sensitif
Kondisi kulit wajah yang cenderung sensitif bisa memicu munculnya jerawat batu, dimana kulit lebih peka terhadap peradangan akibat jerawat.
Faktor keturunan
Faktor gen atau keturunan bisa menjadi penyebab munculnya jerawat batu, terutama ketika orang tua memiliki kelenjar minyak berlebih sehingga lebih rentan menimbulkan jerawat.
Pertumbuhan sel kulit yang tidak normal
Pada sel kulit yang tidak normal, proses regenerasi kulit terjadi lebih lambat sehingga sel kulit mati cenderung menumpuk dan menyumbat pori-pori, akibatnya muncullah jerawat.
Jerawat batu membutuhkan perawatan ekstra karena lebih sulit untuk hilang, dan berikut ini adalah 5 cara efektif untuk menghilangkan jerawat batu dengan bahan alami yang bisa Anda coba.
Daun pepaya
Daun pepaya bisa dimanfaatkan sebagai obat alami untuk jerawat batu, caranya cukup mudah yaitu dengan menjemur 2 lembar daun pepaya yang sudah tua hingga kering. Pastikan daun tersebut sudah dicuci bersih sebelum dijemur.
Haluskan daun pepaya yang sudah kering dan tambahkan air secukupnya hingga membentuk pasta. Oleskan pada area jerawat dan diamkan selama 30 menit, kemudian dibilas dengan air sampai bersih.
Bawang putih
Bawang putih bersifat anti bakteri dan antiseptik alami yang mampu mengatasi jerawat batu secara efektif. Selain itu, kandungan sulfur pada bawang putih bisa mempercepat proses penyembuhan peradangan akibat infeksi bakteri.
Caranya pun cukup mudah, yaitu potong bawang putih atau bisa juga dihaluskan dan tempelkan pada area jerawat batu selama 5-10 menit. Selanjutnya bisa dibilas dengan air sampai bersih.
Jeruk nipis dan madu
Kandungan vitamin C pada jeruk nipis dan kandungan nutrisi dari madu bisa menjadi perpaduan yang ampuh untuk mengatasi jerawat batu yang membandel. Gunakan 1 sendok air perasan jeruk nipis dan campurkan dengan 1 sendok madu, oleskan pada area jerawat batu. Diamkan sekitar 10-15 menit, kemudian dibilas dengan air hangat sampai bersih.
Tanaman Mahkota Dewa
Tanaman obat yang satu ini bisa mengatasi peradangan pada jerawat batu secara efektif. Untuk menghilangkan jerawat batu, Anda bisa menghaluskan daun, buah dan umbinya kemudian tempelkan pada area jerawat batu selama 10 menit. Setelah itu bilas dengan air sampai bersih.
Kentang
Kandungan zat alkali pada kentang mampu mengatasi sumbatan minyak pada pori-pori kulit yang berjerawat, sehingga cukup efektif untuk menghilangkan jerawat batu yang membandel. Anda bisa menghaluskan kentang atau memotongnya dan menempelkan pada area jerawat batu selama 30 menit. Selanjutnya bisa dibilas dengan air sampai bersih.
Pada perawatan kulit yang menggunakan bahan alami dibutuhkan kesabaran dan ketelatenan. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal sebaiknya perawatan wajah untuk menghilangkan jerawat batu dilakukan secara rutin, setidaknya 2 hari sekali.
Sebagai upaya pencegahan agar jerawat batu tidak bertambah parah dan muncul kembali, sebaiknya Anda melakukan beberapa hal berikut ini:
Hindari makanan berlemak atau berminyak
– Rajinlah mengkonsumsi buah dan sayuran yang kaya akan vitamin dan antioksidan
– Minum air putih dalam jumlah yang cukup, minimal 8-10 gelas per hari
– Biasakan untuk membersihkan wajah dari make up sebelum tidur atau setelah beraktivitas seharian
– Hindari kebiasaan menyentuh wajah dengan tangan
– Rutin berolahraga
– Hindari stress
Beberapa cara menghilangkan jerawat batu tersebut bisa Anda coba sesuai dengan kondisi kulit dan ketersediaan bahan alami yang ada di sekitar Anda.
Ingat, jangan pernah tergoda untuk memencet jerawat agar tidak menumbulkan efek peradangan yang semakin parah. Selamat mencoba!
(sumber : arwini.com)
Komentar