MAKASSAR – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan Bimtek dan sekaligus melaunching Program Agen Pemulihan dengan Pilot Project pada Kecamatan Tamalate dan 11 Kelurahan diwilayah Kec.Tamalate.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis 15 Agustus 2019 pukul 10.15 Wita bertempat di Ruang Rapat Kantor BNNP Sulsel Jln.Manunggal 22 Kel.Maccini Sombala Kec.Tamalate Kota Makassar. Hadir dalam acara tersebut Kasi PLRIP Bambang Wahyudin,SH.M.Kes, Kasi Pascarehabilitasi Rudiastono,SKM. Serta Kasubag Perencanaan BNNP Sulsel Hj.Husnaeni Husain,SKM.M.Kes.
Tujuan Launching Agen Pemulihan (APEM) tersebut adalah warga masyarakat bertindak sebagai agen Pemulihan, Mengidentifikasi
pengguna narkoba yg cenderung menjadi kelompok tersembunyi .
Baca Juga :
Selain itu memfasilitasi pengguna narkoba kerna stigma mempersulit aksesibilitas layanan yang tersedia, Konseling pengguna narkoba dalam perubahan perilaku terkait pengurangan resiko secara terus menerus, pendekatan yang humanis dengan mengajak mereka ke program rehabilitasi, serta membantu mereka untuk berhenti menggunakan narkoba.
Usai kegiatan tersebut Kepala Bagian Umum Jamaluddin,SKM menyerahkan Surat Keputusan Agen Pemulihan kepada perwakilan Warga Kelurahan Jongayya, Kel.Bontoduri, LSM LAN, Puskesmas Maccini Sombala yang ditandatangani oleh Camat Tamalate Kota Makassar Drs.H.Hasan Sulaiman. (*)
Komentar