PINRANG – Masyarakat Pinrang, khususnya warga dari 9 Desa yang melaksanakan Pilkades di tahun 2017 mulai resah dengan tidak adanya kejelasan jadwal pelaksanaan. Pasalnya, hingga saat ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang terkesan tidak ambil pusing sehingga jadwal yang telah direncanakan akhirmya ikut molor terus.
“Harusnya, Pemerintah Kabupaten Pinrang mau serius sedikit dalam menangani kegiatan Pilkades serentak ini. Apalagi, momen Pilkada yang juga sudah sangat dekat dikhawatirkan ikut menunggangi jalannya Pilkades, dan itu sangat kental dimainkan oleh Balon Bupati Pinrang yang mendapatkan dukungan terselubung dari Pemerintah penguasa saat ini,” ucap Asrul, salah seorang warga Pinrang.
Dikonfirmasi akan persoalan tersebut, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Pinrang, Haeruddin mengakui jika memang jadwal pelaksanaan Piljades serentak 2017 belum ada kepastiannya hingga saat ini.
“Rencananya tanggal 22 atau 24 Nopember bulan ini. Tapi itu masih sebatas rencana dan belum pasti karena baru akan kami ajukan ke Bapak Bupati Pinrang,” kata Haeruddin. (*)