Logo Lintasterkini

Rilis Album, Maia Sempat Galau karena Dul

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 16 Januari 2014 01:50

Maia Estianty
Maia Estianty

Maia Estianty

JAKARTA - Pada Rabu (15/1/2014) ini, Maia Estianty dan Mey Chan yang tergabung dalam Duo Maia merilis karya terbarunya yang terkemas dalam album ‘Berdua’. Tapi pikiran Maia saat jumpa pers tadi ternyata melayang ke mana-mana.

Penyebabnya tak lain adalah soal ana ketiganya, Dul yang harus menghadapi proses hukum di Kejaksaan Negeri Jaktim pada hari ini. Maia pun mengaku memang sempat ‘galau’.

“Kalau tadi saya manggung konsentrasi keganggu, iya, diem, betul karena diem lagi memikirkan ke tempat lain,” aku Maia ditemui di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (15/1/2014).

Maia mengaku berencana mendampingi Dul mendatangi Kejari Jaktim tadi siang. Tapi karena bentrok dengan perilisan album barunya, ia pun berusaha men-support sang putra dengan cara lain.

“Si Dul lagi di kejaksaan bukan diadili atau sidang P21. Sebenernya siap anter dia pagi-pagi. Jadwal setengah 11, dari jam 7 pagi sudah siap,” kisahnya.

“Tahunya mas Dhani ke Polda jam 12. Nggak mungkin karena jam 2 ada acara ini, bilang sama Dul aku nggak jadi anter, karena ada preskon, yang molor mas Dhani jadi nggak bisa anterin akunya,” urai Maia.

Berkas Dul dinyatakan lengkap dan dilimpahkan ke Kejaksaan. Namun menurut Kasi Pidum Kejari Jakarta Timur Zulfahmi, Dul tak ditahan dan dikembalikan ke orangtuanya.

“Tidak ditahan, akan dikembalikan ke orang tua,” ujar Zulfahmi di kantornya, Jl DI Panjaitan, Jatinegara, Jakarta Timur. (dth)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...