Pasien Sembuh Terus Meningkat Mencapai 1.025.263 Orang

Pasien Sembuh Terus Meningkat Mencapai 1.025.263 Orang

JAKARTA — Perkembangan penanganan pandemi Covid-19, Senin (14/2/2021) untuk pasien sembuh bertambah menjadi 1.025.273 orang dengan persentasenya meningkat menjadi 84,2%. Peningkatan angka kumulatif ini dengan adanya penambahan pasien sembuh dalam sehari sebanyak 9.217 orang.

Melihat jumlah kasus aktif atau pasien yang masih membutuhkan perawatan, per hari ini menurun sebanyak 2.719 kasus. Dengan begitu, jumlah totalnya berkurang menjadi 159.012 kasus dengan persentasenya juga menurun menjadi 13,1%.

Meski demikian pasien terkonfirmasi positif hari ini masih bertambah sebanyak 6.765 kasus. Untuk jumlah kumulatifnya, atau pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini, mencapai 1.217.468 kasus.

Untuk pasien meninggal dunia hari ini juga bertambah sebanyak 247 kasus. Dengan tambahan ini, maka jumlah totall atau kumulatifnya mencapai 33.183 kasus atau persentasenya di angka 2,7% dari pasien terkonfirmasi positif.

Selain itu, dari hasil uji per hari pada 613 laboratorium jejaring Covid-19, spesimen selesai diperiksa per hari sebanyak 35.894 spesimen dan kumulatifnya 10.061.418 spesimen.

Jumlah orang yang diperiksa per hari ini ada 24.250 orang dan kumulatifnya 6.676.123 orang. Untuk jumlah suspek tercatat ada 84.456 kasus.

Sementara positivity rate berada di angka 18,2%. Untuk sebaran wilayah masih berada di 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota. (*)