Lintas Terkini

Pengumuman Hasil Seleksi Berkas Lelang Jabatan di Makassar Kembali Ditunda

Jadwal tahapan lelang jabatan setelah perubahan

MAKASSAR – Jadwal pengumuman hasil seleksi administasi promosi terbuka untuk jabatan eselon II lingkup Pemkot Makassar kembali ditunda. Yang seharusnya telah diumumkan Senin (15/02/2021).

Itu pun jadwalnya beberapa kali mengalami perubahan dan penundaan sejak ditetapkan oleh Panitia Seleksi (pansel) pada 5 Februari lalu.

“Diperpanjang tiga hari, karena pansel menilai masih ada kelengkapan berkas yang harus dipenuhi pelamar,” kata Plt Kabid Pengembangan Kompetensi dan Diklat BKPSDM Makassar, Kadri, Selasa (16/02/2021).

Dari hasil rapat pansel Senin malam kemarin, lanjut Kadri, telah disepakati jika hasil seleksi berkas 17 pelamar lelang jabatan akan diumumkan pada Kamis pekan ini (18/02/2021).

“Malam tanggal 18 (Februari), berkas pelamar diperiksa. Malamnya kita umumkan hasilnya. Jika pelamar lolos, akan lanjut tes kompetensi,” sebut Kadri.

Sesuai dengan jadwal perubahan, tes kompetensi itu akan dilaksanakan sehari setelah hasil seleksi berkas diumumkan, 19 Februari.

Peserta yang dinyatakan lolos pun selanjutnya akan diassesment dan membuat makalah.

“Dilanjut dengan tes wawancara, 20 Februari besoknya,” papar Kadri.

Setelah tes wawancara, pansel akan menggelar rapat seleksi penetapan tiga besar peserta lelang jabatan, untuk mendapatkan satu pejabat eselon II definitif.

Rapat penetapan itu dijadwalkan berlangsung pada 21 Februari mendatang.

Penundaan jadwal tahapan pelaksanaan lelang jabatan itu pun kembali disorot anggota DPRD Makassar. Menganggap promosi terbuka tersebut tidak siap untuk dilakukan.

“Ini kan bukti, kalau lelang jabatan ini tidak siap dan terkesan dipaksanakan. Kami akan ambil sikap politik segera,” tegas Ketua Komisi D DPRD Makassar.

Exit mobile version