Logo Lintasterkini

Lantamal VI Makassar Edukasi Masyarakat “Stop Buang Sampah ke Sungai”

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Rabu, 16 Mei 2018 16:34

Lantamal VI Makassar memberikan edukasi kepada masyarakat "Stop Buang Sampah ke Sungai".
Lantamal VI Makassar memberikan edukasi kepada masyarakat "Stop Buang Sampah ke Sungai".

MAKASSAR – Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar mengadakan edukasi stop buang sampah ke sungai yang dilakukan masyarakat yang tinggal di bantaran sungai/kanal Pannampu sepanjang ruas Pasar Terong-Mesjid raya-Trashrack Pannampu, Rabu, (16/05/2018). Kegiatan ini bertujuan menyadarkan masyarakat untuk tidak lagi membuang sampah ke Sungai atau kanal, saluran drainase yang berada di sekitar Kota Makassar.

Kegiatan ini mengerahkan 300 personel Lantamal VI Makassar dengan Koordinator lapangan (Korlap) dari satuan kerja (satker) Spotmar Lantamal VI, Letkol Laut (P) Mahpudin Arsyadi Sacha dan Mayor Laut (P) Wildan Ardiansyah sebagai Wakil Korlap yang berinteraksi dengan masyarakat. Dalam interaksi ini, personel membagikan stiker “Stop Buang Sampah ke Sungai”.

Aksi edukasi bersih-bersih lingkungan sekitar kanal/bantaran sungai ini melibatkan unsur TNI, Polri, Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan Jeneberang, Pemerintah Kota Makassar, dalam hal ini kecamatan dan kelurahan terkait serta stakeholder lainnya.

Adapun sasaran lokasi yaitu sepanjang 2,8 Km pada bantaran Sungai/kanal Pannampu, mulai dari Pasar Terong sampai dengan Trashrack Kanal Pannampu. Kegiatan yang dilaksanakan ini juga melibatkan masyarakat di dua Kecamatan yakni Kecamatan Bontoala dan Kecamatan Tallo yang terbagi menjadi enam Kelurahan yakni Kelurahan Layang, Tompo Balang, Barabaraya, Timungang Lompoa, Lembo dan Bunga Ejayaberu.

“Diharapkan kedepan masyarakat menghentikan atau mengotori sungai/kanal Pannampu, yang saat ini memproduksi sampah lima sampai dengan delapan dump truck per hari (20-25 m3/hari) dan dimusim hujan dapat mencapai dua puluh dump truck per hari (+ 80 m3/hari),” ujar Danlantamal VI, Laksamana Pertama TNI Dwi Sulaksono, S.H, M. Tr (Han).

Lebih lanjut, Danlantamal VI mengatakan kegiatan tersebut menindaklanjuti dari program kerja Lantamal VI, “Daeng, Stop Kotori Sungai dan Laut”. Laksma TNI Dwi Sulaksono berpesan kepada Kepada masyarakat yang tinggal di sekitar bantaran sungai/kanal agar tidak membuang sampah sembarangan ke sungai atau kanal.

“Bagi masyarakat sekitar sungai atau kanal, sediakanlah tempat sampah di sekitar lingkungan tempat tinggal agar lingkungan terlihat bersih dan rapih serta sehat dan tidak kotor seperti keadaan saat sekarang ini,” pungkasnya. (*)

Penulis : Kapten Laut (KH) Suparman Sulo (Kadispen Lantamal VI Makassar)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...