Logo Lintasterkini

Shalat Ied di Mako Lantamal VI, Warga Manfaatkan Selfie di Kapal Perang

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Sabtu, 16 Juni 2018 00:05

Warga beramai-ramai kunjungi kapal perang (KRI) milik TNI AL.
Warga beramai-ramai kunjungi kapal perang (KRI) milik TNI AL.

MAKASSAR – Moment shalat ied di Lapangan Arafuru Mako Lantamal VI Makassar, Jumat (15/6/2018) menjadi spesial bagi warga di kota ini. Pasalnya, usai shalat ied, warga beramai-ramai mengunjungi Kapal Perang TNI AL sekedar untuk berselfie ria dengan keluarga atau kerabat dan teman-teman,

Satu persatu jamaah, baik sebelum dan sesudah sholat ied, ramai-ramai berfoto di depan KRI yang terparkir di dermaga Layang Mako Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI. Umumnya yang banyak berpose di depan Kapal Perang adalah remaja, wanita dan anak-anak, karena pada dasarnya berpose dekat kapal perang tidaklah mudah dilakukan oleh warga secara bebas.

Kesempatan warga Kota Makassar untuk shalat Idul Fitri di Mako Lantamal VI ini memang diberikan oleh Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI), Laksamana Pertama (Laksma) TNI Dwi Sulaksono, S.H, M.Tr (Han). Pada saat momentum itulah yang digunakan oleh warga untuk melihat dan mengabadikan berbagai macam Alutsista TNI AL yang ada di sekitar Mako Lantamal VI.

“Senang rasanya bisa berfoto di depan Kapal perang TNI AL, momen ini sangat jarang bagi kami warga kota Makassar untuk dapat berkunjung ke tempat seperti ini mengingat tidak boleh sembarangan orang yang boleh datang ke Mako Lantamal VI,” ujar Saeful, sembari meneruskan berfoto selfi bersama dengan keluarganya.

Selain di Kapal perang, warga juga banyak yang berselfie ria di Monumen Jangkar Jalesveva Jayamahe, penangkaran burung satwa langka dan Monumen Meriam. Moment seperti ini memang kerap dilakukan warga tiap tahunnya saat sholat ied di Mako Lantamal VI. (*)

Penulis : Slamet

 Komentar

 Terbaru

News12 Juli 2025 18:17
Indosat Perkuat Kehandalan Jaringan di Event Beautiful Malino 2025
GOWA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 dan Tri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pariwisata lokal d...
News12 Juli 2025 17:37
Komdigi Prakarsai AI Center of Excellence- Indosat, Cisco dan NVIDIA untuk Perkuat Daya Saing AI Nasional
JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (Komdigi) secara resmi meluncurkan Indonesia’s AI Center of Excellence, ekosistem ...
News12 Juli 2025 12:44
Momentum Harkopnas Ke-78, Wabup Pinrang Launching Koperasi Merah Putih
PINRANG — Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bungi memimpin langsung upacara peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tahun 2025 yang...
Hukum & Kriminal12 Juli 2025 12:10
Kejari Pinrang Selidiki Dugaan Tambang Ilegal Yang Beroperasi Tanpa Izin
PINRANG — Kejaksaan Negeri (Kejari) Pinrang melalui Seksi Pidana Khusus (Pidsus) menelusuri aktivitas tambang di wilayah Kabupaten Pinrang iyang...